Welbeck pertimbangkan hengkang musim depan
A
A
A
Sindonews.com - Penyerang Manchester United, Danny Welbeck dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk hengkang musim depan setelah frustasi mendapatkan tempat di skuat utama Setan Merah -julukan United- musim ini. Gagal tampil reguler sepanjang musim ini disinyalir menjadi salah satu alasan Welbeck bakal meninggalkan Old Trafford.
Kontrak Welbeck sebenarnya masih tersisa dua tahun kedepan, namun pemain 23 tahun itu mengaku lebih memilih untuk hengkang ketimbang menerima kontrak baru. Hal ini juga dibenarkan Moyes ketika ditanya seputar masa depan anak asuhnya setelah kekalahan 2-0 atas Everton di Goodison Park, Minggu (20/4) malam.
"Danny Welbeck sangat penting bagi saya dan ia mempunyai sesuatu yang dibutuhkan tim ini. Seperti yang Anda tahu, ada banyak cerita seputar dirinya. Namun saya ingin dirinya tetap bertahan," ucap Moyes seperti dilansir BBC, Senin (21/4).
Welbeck sendiri telah mencetak 10 gol dari 32 kali tampil bersama United musim ini untuk membuka kesempatan masuk skuat timnas Inggris untuk Piala Dunia 2014, mendatang. Namun dengan adanya Wayne Rooney, Robin van Persie, dan Javier Hernandez membuat peluang Welbeck mengamankan posisi di skuat utama sangat sulit.
Kontrak Welbeck sebenarnya masih tersisa dua tahun kedepan, namun pemain 23 tahun itu mengaku lebih memilih untuk hengkang ketimbang menerima kontrak baru. Hal ini juga dibenarkan Moyes ketika ditanya seputar masa depan anak asuhnya setelah kekalahan 2-0 atas Everton di Goodison Park, Minggu (20/4) malam.
"Danny Welbeck sangat penting bagi saya dan ia mempunyai sesuatu yang dibutuhkan tim ini. Seperti yang Anda tahu, ada banyak cerita seputar dirinya. Namun saya ingin dirinya tetap bertahan," ucap Moyes seperti dilansir BBC, Senin (21/4).
Welbeck sendiri telah mencetak 10 gol dari 32 kali tampil bersama United musim ini untuk membuka kesempatan masuk skuat timnas Inggris untuk Piala Dunia 2014, mendatang. Namun dengan adanya Wayne Rooney, Robin van Persie, dan Javier Hernandez membuat peluang Welbeck mengamankan posisi di skuat utama sangat sulit.
(akr)