Giggs beri Moyes ucapan terima kasih
A
A
A
Sindonews.com - Caretaker Manchester United, Ryan Giggs mengucapkan rasa terima kasihnya kepada mantan pelatih United, David Moyes yang telah memberikan ia kesempatan menangani klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut. Seperti diketahui Moyes dipecat United setelah hanya 10 bulan menangani Wayne Rooney cs.
Klub berjuluk Setan Merah itu lantas menunjuk pemain veteran, Ryan Giggs untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan David Moyes sampai akhir musim ini."Saya berterima kasih kepada David Moyes yang memberikan saya kesempatan. Ini pengalaman pertama saya dalam melatih sebuah tim," kata Giggs seperti dilansir Sportsmole, Jumat (25/4).
"Ini adalah sesuatu yang akan selalu saya ingat. Saya hanya ingin memberikan yang terbaik dan membantu tim di sisa empat pertandingan nanti," ucap pelatih asal Wales itu.
Giggs akan dibantu mantan pemain United, yakni Paul Scholes dan Nicky Butt untuk menjadi nahkoda United di empat laga sisa. Laga perdana pria asal Wales itu sebagai pelatuh bakal digelar di Old Trafford saat menjamu Norwich City, akhir pekan ini.
Namun setelah ditunjuk sebagai pelatih sementara, banyak pihak tidak mengharapkan Giggs menjadi pelatih permanen Manchester United. Pasalnya Giggs dinilai belum punya banyak pengalaman untuk menangani sebuah klub sebagai seorang pelatih, meski pengalamannya tak diragukan lagi sebagai pemain.
Klub berjuluk Setan Merah itu lantas menunjuk pemain veteran, Ryan Giggs untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan David Moyes sampai akhir musim ini."Saya berterima kasih kepada David Moyes yang memberikan saya kesempatan. Ini pengalaman pertama saya dalam melatih sebuah tim," kata Giggs seperti dilansir Sportsmole, Jumat (25/4).
"Ini adalah sesuatu yang akan selalu saya ingat. Saya hanya ingin memberikan yang terbaik dan membantu tim di sisa empat pertandingan nanti," ucap pelatih asal Wales itu.
Giggs akan dibantu mantan pemain United, yakni Paul Scholes dan Nicky Butt untuk menjadi nahkoda United di empat laga sisa. Laga perdana pria asal Wales itu sebagai pelatuh bakal digelar di Old Trafford saat menjamu Norwich City, akhir pekan ini.
Namun setelah ditunjuk sebagai pelatih sementara, banyak pihak tidak mengharapkan Giggs menjadi pelatih permanen Manchester United. Pasalnya Giggs dinilai belum punya banyak pengalaman untuk menangani sebuah klub sebagai seorang pelatih, meski pengalamannya tak diragukan lagi sebagai pemain.
(akr)