Giggs tak pikirkan kontrak permanen

Minggu, 27 April 2014 - 10:57 WIB
Giggs tak pikirkan kontrak...
Giggs tak pikirkan kontrak permanen
A A A
Sindonews.com – Manchester United belum menunjuk pelatih permanen usai mempecat David Moyes dari bangku kepelatihan Setan Merah. Kini posisi pelatih untuk sementara dijabat oleh Ryan Giggs hingga akhir musim nanti.

Debut Giggs sebagai pelatih sementara terbilang cukup sukses. Di bawah asuhan gelandang Veteran itu, United mampu membungkam Norwich City dengan skor telak 4-0 di Old Trafford pada Sabtu (27/4). Hasil tersebut bakan cuma kemenangan, tapi juga menjadi sinyal kebangkitan Setan Merah di tangan Giggs.

Giggs sendiri enggan memikirkan soal kontrak permanen sebagai pelatih. Pelatih berusia 40 tahun itu menegaskan bahwa saat ini ia hanya fokus di petandingan selanjutnya, yakni menghadapi Sunderland pada 3 Mei mendatang.

“Jujur, saya hanya memikirkan laga menghadapi Sunderland dan cuma itu saja yang menjadi fokus dan konsentrasi saya. Saya tak berpikir lebih jauh dari itu,” ungkap Giggs seperti dikutip Manchester Evening News, Minggu (27/4).

“ Penyambutan saya sangat luar biasa. Saya sering berjalan di tunnel untuk melakoni pertandingan besar dan itu adalah momen terbaik saya. Saya merasa sangat bangga,” pungkasnya.

Sementara itu striker United, Wayne Rooney berharap Giggs menjadi pelatih tetap United. Menuturnya Giggs layak menjadi pelatih, apalagi pelatih asal Wales itu sebelumnya sudah menjadi asisten pelatih United. “Jelas posisinya ditentukan oleh manajemen. Saya pikir Giggs layak, namun itu menjadi keputusan direksi," ucap Rooney.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0868 seconds (0.1#10.140)