Lorenzo fokus perbaiki masalah rem YZR-M1

Rabu, 30 April 2014 - 14:34 WIB
Lorenzo fokus perbaiki masalah rem YZR-M1
Lorenzo fokus perbaiki masalah rem YZR-M1
A A A
Sindonews.com - Pembalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo mengusung rencana besar jelang balapan di Grand Prix Spanyol, akhir pekan ini. Kabarnya pembalap asal Spanyol itu tengah memperbaiki motor YZR-M1 agar mampu tampil lebih kompetitif dibanding GP Argentina.

Kendati demikian, Lorenzo paham rencananya memperbaiki motor bukan perkara mudah untuk mengakhiri dominasi duo Repsol Honda, Marc Marquez dan Dani Pedrosa. Namun, juara dunia dua kali MotoGP itu tak ingin terus diselimuti kegagalan.

Podium ketiga di Grand Prix Argentina akhir pekan kemarin, bakal menjadi modal besar memperbaiki penampilannya di awal musim ini. Pada balapan seri keempat di Jerez, Lorenzo bakal memfokuskan perhatiannya kepada masalah pengereman. Pasalnya, hal itu menjadi salah satu faktor utama kehilangan podium pertama di Sirkuit Termas de Rio Hondo lalu.

"Perbaikan pada motor dilakukan untuk menghilangkan masalah elektronik dan sasis. Sejauh ini, Yamaha telah memberikan sentuhan dan saya paham mereka sudah sangat bekerja keras untuk memberikan motor terbaiknya. Tapi di luar itu semua ada masalah yang harus segera dipecahkan," tutur Lorenzo dikutip Speedweek, Rabu (30/4).

"Saya tak bisa melakukan pengereman dengan baik. Hal inilah yang menghambat akselerasi serta kecepatan motor. Jelasnya kami akan terus berusaha memecahkan permasalahan ini dengan sebaik mungkin. Tapi yang perlu kalian tahu, kami tidak akan mengalami terlalu banyak perubahan," tukasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7071 seconds (0.1#10.140)
pixels