Marquez emoh jalani balapan dalam kondisi basah

Selasa, 13 Mei 2014 - 21:35 WIB
Marquez emoh jalani...
Marquez emoh jalani balapan dalam kondisi basah
A A A
Sindonews.com - Marc Marquez akan jadikan empat kemenangannya sebagai modal penting untuk meneruskan momentum pada balapan seri kelima di Grand Prix Prancis akhir pekan ini.

Prediksi itu bukan hanya isapan jempol belaka. Pasalnya, selain berhasil mengamankan podium pertama di GP Spanyol pekan lalu. Joki Repsol Honda ini juga mampu menjadi yang tercepat pada tes resmi MotoGP pertama dengan catatan waktu 1 menit 38.737 detik dari 28 lap yang dilahapnya, Senin (5/5) lalu.

Kendati begitu, juara musim lalu harus tetap mewaspadai gerak-gerik kompetitor terdekatnya. Sebab, jika Marquez lengah Jorge Lorenzo, Valentino Rossi, atau rekan setimnya Dani Pedrosa akan memanfaatkan peluang itu untuk mengakhiri dominasinya di ajang balap Kuda Pacu ini.

"Setelah akhir pekan yang hebat di Jerez dan meraih hasil positif pada uji coba di hari berikutnya (Senin), kita sekarang dalam perjalanan ke Le Mans," kata Marquez, menatap balapan di Sirkuit Le Mans dengan nada positif dikutip Crash, Selasa (13/5).

"Akan tetapi, saya perlu memahami betul cuaca di sana. Sehingga sangat penting untuk memulai sesi latihan pertama dengan sebaik mungkin," sambungnya.

Menilik rekam jejaknya di Le Mans, pembalap yang dikenal dengan julukan Baby Alien tak begitu baik memiliki prestasi mengesankan. Di musim lalu, dia hanya mampu mengamankan podium ketiga ketika lintasan berada dalam kondisi basah.

"Tahun lalu kami memiliki balapan dalam kondisi basah. Itu merupakan balapan pertama saya di sini dan saya benar-benar belajar banyak tentang bagaimana memahami trek ini. Tapi tahun ini saya berharap balapan berjalan dengan kondisi kering ! " harapnya.

"Kita tahu bahwa Dani, Jorge dan Valentino akan datang dengan motivasi besar di sini. Namun kami akan bekerja pada program seperti biasa dan berjuang untuk mengamankan kemenangan atau setidaknya beberapa poin penting dalam kejuaraan MotoGP," tutup Marquez.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0664 seconds (0.1#10.140)