Van Gaal ingin Van Persie Jadi kapten United

Senin, 19 Mei 2014 - 11:43 WIB
Van Gaal ingin Van Persie Jadi kapten United
Van Gaal ingin Van Persie Jadi kapten United
A A A
MANCHESTER - Robin van Persie digadang-gadang bakal menjadi kapten baru Manchester United. Rumor ini berkembang seiring dengan semakin kuatnya kabar penunjukan Louis van Gaal sebagai pelatih anyar klub berjuluk setan merah itu.

Di laga persahabatan saat Belanda menghadapi Ekuador yang diselenggarakan Senin (19/5) WIB. Van Persie mencetak gol penyeimbang untuk tim oranye dan Pelatih berusia 62 tahun itu memberikan pujian kepada penyerang United itu.

“Dia bermain sangat baik. Sekarang dia kembali dari cedera yang serius dan dia mencetak gol yang fantastis, luar biasa, jadi saya senang dengan perkembangannya dan dia juga bisa menjadi kapten yang baik.” ujarnya dilansir Mirror, Senin (19/5).

Van Gaal bahkan tidak bisa menyembunyikan kekagumannya kepada pemain berusia 30 tahun itu. “Selalu, Anda memberikan jabatan kapten kepada pemain ketika Anda memiliki lebih atau kurang filosofi yang sama, tidak hanya mengenai taktik sepak bola, tetapi juga mengenai kehidupan.”

Mantan pelatih Bayern Muenchen itu menambahkan “Jadi saya pikir itu sangat penting. Saya percaya bahwa Van Persie dan Van Gaal (memiliki) filosofi yang sama.” tandasnya.

Bahkan menurut laporan SkySports, Senin (19/5) salah seorang wartawan senior Belanda, Pascal Kamperman memprediksi Van Persie akan ditunjuk menjadi kapten jika Van Gaal sudah resmi dipilih sebagai pelatih anyar United. Kamperman, yang diklaim memiliki hubungan cukup dekat dengan Van Persie menuturkan bahwa prediksinya itu didasari atas alasan yang sangat kuat.

"Saya pikir bisa saja jadi Kapten United. Mereka punya hubungan yang baik. Ketika Van Persie mengalami cedera di April 2014, dia pulang ke Belanda. Dan Van Persie melakukan pembicaraan dengan Van Gaal. Mereka membicarakan tentang Piala Dunia."

"Sejak awal menjadi pelatih Timnas Belanda, Van Gaal menemukan kecocokan dengan Van Persie. Selama 11 bulan Van Gaal menangani Timnas, Van Persie sudah didapuk menjadi kapten. Keduanya terlihat memiliki hubungan yang positif," lanjutnya.

Hingga kini, manajemen Manchester United masih belum mengumumkan secara resmi penunjukan Van Gaal. Pelatih Timnas Belanda itu diharapkan untuk segera berlabuh ke Old Trafford pada pekan ini.


(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9464 seconds (0.1#10.140)
pixels