Pique Sepakat Perpanjang Masa Bakti

Selasa, 20 Mei 2014 - 22:39 WIB
Pique Sepakat Perpanjang...
Pique Sepakat Perpanjang Masa Bakti
A A A
BARCELONA - Bek Barcelona, Gerard Pique menegaskan komitmen bersama La Blaugrana -julukan Barca- usai sepakat memperpanjang masa baktinya dengan durasi kontrak empat tahun yang membuatnya tetap bertahan di Camp Nou sampai akhir musim 2018/2019. Setelah kepergian beberapa pemain utama mereka, kesepakatan Pique tentu menjadi kabar baik bagi klub asal Catalan.

"Barca mengumumkan telah mencapai kata sepakat dengan Gerard Pique untuk memperbaharui kontraknya yang akan berakhir 30 Juni 2015 untuk lima musim selanjutnya. Kontrak baru akan membuatnya tetap bertahan sampai musim 2018 dan kontrak akan ditanda tangani dalam beberapa hari mendatang," bunyi pernyataan resmi Barca seperti dilansir Sky Sports, Selasa (20/5).

Selain Pique, Barca juga bergerak cepat mempertahankan beberapa bintang mereka setelah gagal meraih gelar musim ini. Salah satunya yakni Lionel Messi yang baru saja meneken kontrak baru yang disinyalir bernilai 20 juta euro, pada awal pekan kemarin. Lalu kini Pique sepakat untuk meneruskan komitmennya setelah pindah dari Manchester United, 2004 silam.

Gagal bersama United, Pique justru bersinar bersama Barca di bawah asuhan Josep 'Pep' Guardiola. Ia sukses memboyong 16 trofi bersama Barca, termasuk empat gelar La Liga, dua Liga Champions dan dua trofi Copa del Rey. Pemain asal Spanyol itu juga mengoleksi 266 pertandingan bersama Barca serta mencetak 20 gol.
(akr)
Berita Terkait
Barcelona Pamer Jersey...
Barcelona Pamer Jersey Anyar Ketiga Khusus Dipakai di Liga Champions
Setelah Xavi, Dani Alves...
Setelah Xavi, Dani Alves Juga Ingin Balik ke Barcelona
Momen Perkenalan Resmi...
Momen Perkenalan Resmi Pertama Aubameyang Berkostum Barcelona
Mengingat Kembali Gol...
Mengingat Kembali Gol Pertama Messi Untuk Barcelona
Hasil Barcelona vs Villarreal:...
Hasil Barcelona vs Villarreal: El Barca Tumbang 3-5
Hempaskan Napoli 3-1,...
Hempaskan Napoli 3-1, Barcelona ke Perempat Final Liga Champions
Berita Terkini
Meski Moncongbulo FC...
Meski Moncongbulo FC Mundur, FFI: Futsal Nation Cup 2025 Tetap Sesuai Jadwal
5 jam yang lalu
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
7 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
8 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
9 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
9 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
10 jam yang lalu
Infografis
Elon Musk Sebut Zelensky...
Elon Musk Sebut Zelensky Juara Perampokan Uang AS Sepanjang Masa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved