Enrique Gantung Nasib Fabregas

Kamis, 22 Mei 2014 - 00:52 WIB
Enrique Gantung Nasib...
Enrique Gantung Nasib Fabregas
A A A
BARCELONA - Pelatih anyar Barcelona, Luis Enrique belum menentukan sikapnya atas masa depan gelandang Cesc Fabregas, setelah mantan pemain Arsenal itu sempat diisukan bakal meninggalkan Camp Nou, musim panas ini. Gagal menembus skuat utama La Blaugrana -julukan Barca-, menimbulkan spekulasi Fabregas akan kembali ke Lige Premier Inggris.

Namun Enrique yang baru saja meneken kontrak berdurasi dua tahun untuk melatih Lionel Messi cs setelah pengunduran diri Gerardo 'Tata' Martino, belum mamu membicara seputar masa depan anak asuhnya. "Cesc? Kami belum mengetahui nasib semua pemain sekarang. Kami tak perlu membuat keputusan sekarang, masih ada banyak waktu," ucap Enrique seperti dilansir Soccerway, Kamis (22/5).

Sementara itu terkait dengan nasib Xavi Hernandez, mantan pelatih Celta Vigo itu justru mengatakan bakal membuka pembicaraan dengan pemain asal Spanyol itu. "Saya mengenal Xavi, ia adalah seorang teman dan mantan rekan satu tim. Kami akan duduk bersama dan membicarakan masa depannya, mari kita menunggu dan melihat apa yang terjadi nanti," sambungnya.

Enrique juga sangat bersemangat ketika mengomentari kualitas Neymar dan Javier Mascherano. "Sudah jelas Neymar merupakan salah satu pemain paling penting dan saya senang ia berada di sini. Sementara itu Mascherano memiliki semua kualitas untuk menjadi kapten. Akan ada beberapa perubahan dan pemain bagus akan tetap tinggal," tutupnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0706 seconds (0.1#10.140)