Menanti Kolaborasi antara Sepak Bola dan K-Pop

Jum'at, 23 Mei 2014 - 17:05 WIB
Menanti Kolaborasi antara...
Menanti Kolaborasi antara Sepak Bola dan K-Pop
A A A
JAKARTA - Siapa yang tak tahu K-Pop? Ya, Korean Pop adalah sebuah genre musik asal negeri gingseng itu. Meski baru beberapa tahun melanda Indonesia, namun penggemarnya membludak di tanah air. Tahun ini, rencananya K-Pop akan kembali menghibur di Indonesia, tetapi dengan format yang berbeda. Musik Korea itu akan dipadupadankan dengan olahraga sepakbola.

Juni tanggal 2 Mei nanti, dalam acara Asian Dream Cup 2014, rencananya sejumlah bintang sepakbola Eropa seperti Park Ji Sung, Marco Materazzi, Gennaro Gattuso dan Gianluca Zambrotta akan bertandang ke stadion GBK. Bersama sejumlah artis Korea lain yang tergabung dalam kelompok acara variety show di Korea "Running Man", mereka akan melawan all star Indonesia yang diisi oleh Bambang Pamungkas, Firman Utina, pemain Liga Indonesia serta artis ibukota seperti Ibnu Jamil dan Rico Ceper.

Menurut Monica selaku pihak SH Entertainment sebagai promotor, hingga saat ini artis-artis yang dikonfirmasi semua bersedia hadir. Bahkan jika beruntung, akan banyak lagi yang akan datang ke Jakarta.

"Untuk saat ini, kami masih bisa menyebutkan sedikit, belum ada keputusan lebih jauh. Tetapi semua bersedia untuk datang baik pesepakbolanya maupun artis Koreanya" tutur Monica dalam konferensi Pers di Jakarta (23/5).
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1061 seconds (0.1#10.140)