La Nyalla Cuti, Ini Komentar Sekjen PSSI
A
A
A
JAKARTA - Keputusan cutinya wakil ketua umum PSSI, La Nyalla Mattalitti diamini sejumlah pihak. Sekjen PSSI, Joko Driyono mengaku senang dengan hal tersebut karena PSSI bisa bersih dari unsur politik.
La Nyalla memutuskan cuti dari jabatannya di PSSI. Hal itu dilakukannya karena dia memilih bergabung sebagai tim pemenangan salah satu pasangan calon Presiden.
Menanggapi hal itu, Joko selaku pengurus organisasi induk sepakbola Indonesia mengaku cukup mengapresiasi keputusan pria yang menjabat sebagai ketua Badan Tim Nasional itu.
"Kami senang dengan keputusan pak Nyalla cuti. Kenapa, ya karena dia bisa membuat PSSI bersih dari kepentingan tertentu saat dia memilih mengurus pilpres" tuturnya kepada Sindonews, Senin (26/5).
La Nyalla memutuskan cuti dari jabatannya di PSSI. Hal itu dilakukannya karena dia memilih bergabung sebagai tim pemenangan salah satu pasangan calon Presiden.
Menanggapi hal itu, Joko selaku pengurus organisasi induk sepakbola Indonesia mengaku cukup mengapresiasi keputusan pria yang menjabat sebagai ketua Badan Tim Nasional itu.
"Kami senang dengan keputusan pak Nyalla cuti. Kenapa, ya karena dia bisa membuat PSSI bersih dari kepentingan tertentu saat dia memilih mengurus pilpres" tuturnya kepada Sindonews, Senin (26/5).
(dka)