Nigeria Kehilangan Echiejile Disaat Terakhir
A
A
A
FLORIDA - Timnas Nigeria mendapatkan kabar buruk jelang perhelatan Piala Dunia 2014 yang hanya tinggal menghitung. Tim berjuluk Super Eagles itu kemungkinan besar akan kehilangan bek Elderson Echiejile setelah mengalami cedera hamstring jelang laga uji coba kontra Amerika Serikat di Jacksonville, Florida, dini hari tadi.
Pada laga yang berakhir untuk kemenangan Amerika Serikat dengan skor 2-1, Echiejile tidak ambil bagian setelah mengalami cedera ketika menghadapi Yuni, tengah pekan sebelumnya. Kondisi ini membuat pelatih Nigeria, Stephen Keshi harus mencari pengganti lain setelah dipastikan Echiejile tidak bisa sembuh dalam waktu dekat.
"Dokter mengatakan dia (Echiejile) perlu istirahat selama tiga pekan untuk memulihkan cedera pada ototnya, dan kami belum mengetahui kapan ia bisa kembali. Sehingga dengan jadwal pertandingan yang semakin dekat, maka dia harus digantikan," ucap Keshi seperti dilansir Soccerway, Minggu (8/6).
Echiejile kabarnya akan digantikan winger, Ejike Uzoenyi. Sementara bek Chelsea, Kenneth Omeruo telah kembali pulih, setelah sempat mengalami cedera pergelangan kaki. Nigeria akan menghadapi laga pembuka Grup F kontra Iran, 16 Juni mendatang dan setelah dihadang tim kuat Argentina dan Bosnia-Herzegovina.
Pada laga yang berakhir untuk kemenangan Amerika Serikat dengan skor 2-1, Echiejile tidak ambil bagian setelah mengalami cedera ketika menghadapi Yuni, tengah pekan sebelumnya. Kondisi ini membuat pelatih Nigeria, Stephen Keshi harus mencari pengganti lain setelah dipastikan Echiejile tidak bisa sembuh dalam waktu dekat.
"Dokter mengatakan dia (Echiejile) perlu istirahat selama tiga pekan untuk memulihkan cedera pada ototnya, dan kami belum mengetahui kapan ia bisa kembali. Sehingga dengan jadwal pertandingan yang semakin dekat, maka dia harus digantikan," ucap Keshi seperti dilansir Soccerway, Minggu (8/6).
Echiejile kabarnya akan digantikan winger, Ejike Uzoenyi. Sementara bek Chelsea, Kenneth Omeruo telah kembali pulih, setelah sempat mengalami cedera pergelangan kaki. Nigeria akan menghadapi laga pembuka Grup F kontra Iran, 16 Juni mendatang dan setelah dihadang tim kuat Argentina dan Bosnia-Herzegovina.
(akr)