Pahlawan Laskar Mataram dari Bangku Cadangan
A
A
A
YOGYAKARTA - Kemenangan PSIM Yogyakarta atas Perseman Manokwari dengan skor 2-0, Minggu (8/6) sangat melegakan pendukungnya. Dengan kemenangan yang dua golnya diborong Tony Yuliandri mengatrol posisi Laskar Mataram masuk ke posisi keempat klasemen sementara Divisi Utama grup lima dengan raihan 15 poin.
''Di putaran kedua ini poin sangat penting. Yang utama adalah hasil. Dari permainan, kondisi cuaca memengaruhi fisik kita. Akibatnya, permainan sedikit berbeda. Permainan bola-bola bawah dan perpindahan arah, masih kurang," kata Pelatih Kepala PSIM, Seto Nurdiyantara.
Mengenai permainan Tony Yuliandri, menurutnya masih perlu ada penyesuaian. Pergerakannya masih sedikit kaku, dan mental belum terlalu terasah.''Ini permainan pertama Tony, dia cukup bagus dengan membuat dua gol. Namun, masih butuh penyesuaian agar tidak canggung ketika bermain di kompetisi,''tuturnya.
Tony sendiri merupakan striker yang memang sering dicadangkan oleh tim pelatih. Namun, setelah hengkangnya striker inti, Engkus Kuswaha ke Persepam Madura, dirinya kemudian digenjot untuk masuk ke skuad utama.''Tetap ada pengaruhnya tidak ada Engkus,''ujarnya.
''Di putaran kedua ini poin sangat penting. Yang utama adalah hasil. Dari permainan, kondisi cuaca memengaruhi fisik kita. Akibatnya, permainan sedikit berbeda. Permainan bola-bola bawah dan perpindahan arah, masih kurang," kata Pelatih Kepala PSIM, Seto Nurdiyantara.
Mengenai permainan Tony Yuliandri, menurutnya masih perlu ada penyesuaian. Pergerakannya masih sedikit kaku, dan mental belum terlalu terasah.''Ini permainan pertama Tony, dia cukup bagus dengan membuat dua gol. Namun, masih butuh penyesuaian agar tidak canggung ketika bermain di kompetisi,''tuturnya.
Tony sendiri merupakan striker yang memang sering dicadangkan oleh tim pelatih. Namun, setelah hengkangnya striker inti, Engkus Kuswaha ke Persepam Madura, dirinya kemudian digenjot untuk masuk ke skuad utama.''Tetap ada pengaruhnya tidak ada Engkus,''ujarnya.
(aww)