Gelandang Impor Kijang Gunung Ditendang

Selasa, 22 Juli 2014 - 16:36 WIB
Gelandang Impor Kijang...
Gelandang Impor Kijang Gunung Ditendang
A A A
MEDAN - Kabar mengejutkan berembus dari kubu Bintang Jaya. Manajemen tim berjuluk Kijang Gunung itu mendepak satu pemain impornya, Sylla Daouda. Kurangnya memberikan kontribusi menjadi alasan manajemen tak lagi menggunakan jasanya.

Pelatih kepala Bintang Jaya Abdul Rahman Gurning mengatakan, Sylla kurang menunjukkan perannya sebagai gelandang impor di lini tengah. Baik membantu serangan maupun bertahan.

"Sylla kita pulangkan. Karena dia kurang bisa memberikan kontribusinya bagi tim. Posisinya sebagai pemain tengah, tentu saya berharap besar dengannya. Apalagi dia pemain asing, tentunya kemampuannya harus melebihi dari pemain lokal,''ungkap mantan pelatih PSMS Medan 2011/2012 itu.

Gurning menilai, kemampuan Sylla tidak berbeda jauh dengan pemain lokal yang ada. Posisi yang sama, yakni gelandang serang, dengan M Affan Lubis, ia melihat tidak terlalu jauh perbedaannya. Bahkan, Gurning terlihat melihat Affan dengan nilai yang lebih dibandingkan Sylla.

''Posisinya sama dengan Affan. Perannya juga tidak terlalu jauh, perbedaan mereka juga tidak terlalu jauh. Saya kira fifty-fifty, jadi saya pikir Sylla yang kita korbankan saja dan dipulangkan,''jelasnya.

Selama menjalankan tugas sebagai gelandang Kijang Gunung, Sylla mencetak satu gol. Gol tersebut dicetaknya saat Kijang Gunung membenamkan Pro Duta FC 3-0 pada putaran pertama di Stadion Teladan Medan, 6 Mei lalu.

Nasib kontras dialami kompatriotnya, Moussa Keita, yang masih dipertahankan manajemen Kijang Gunung. Keita pun sebenarnya belum menunjukkan hasil yang baik. Posisinya sebagai striker, Keita baru mencetak dua gol. Bukan hasil yang baik bagi pemain bernomor punggung 20 itu.

Meski demikian, Gurning meyakini, jika Keita mampu membawa tim yang bermarkas di Stadion Mutiara Asahan itu lolos dari fase grup I Divisi Utama Liga Indonesia 2014."Keita tetap kita pertahankan. Dia saya lihat memiliki kemampuan yang baik. Hanya kurangnya kesempatan yang diberikan kepadanya," tuturnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0950 seconds (0.1#10.140)