Indonesia Jumpa Vietnam di Laga Perdana

Selasa, 05 Agustus 2014 - 19:39 WIB
Indonesia Jumpa Vietnam...
Indonesia Jumpa Vietnam di Laga Perdana
A A A
JAKARTA - Timnas Indonesia sudah harus berjumpa dengan tuan rumah Vietnam di laga perdana Grup A turnamen AFF Cup 2014.

Sesuai dengan hasil drawing yang dilakukan Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) di Sheraton, Hanoi, Vietnam, Selasa (5/8) siang waktu setempat. Skuat Garuda berada di Grup A bersama tuan rumah Vietnam, Filipina, serta runner-up kualifikasi.

Dari hasil undian tersebut, Indonesia dijadwalkan bertemu dengan Vietnam di laga pertandingan pertama pada 22 November 2014 di Mỹ Đình National Stadium.

Usai bertemu dengan Vietnam, skuat asuhan Alfred Riedl bakal menguji kekuatan Filipina pada 25 November 2014 sebelum menutup babak grup melawan runner-up kualifikasi pada 28 November.

Jika lolos, Indonesia akan bertanding di leg pertama semifinal antara tanggal 6 atau 7 Desember, hal ini tergantung dengan peringkat akhir di grup. Leg kedua sendiri digelar 10-11 Desember

Sementara itu laga leg pertama final dihelat 17 Desember dengan leg kedua dihelat tiga hari kemudian.

Jadwal Indonesia di fase grup Piala AFF

22 November
Filipina vs Runner-up Kualifikasi
Vietnam vs Indonesia

25 November
Filipina vs Indonesia
Runner-up Kualifikasi vs Vietnam

28 November
Indonesia vs Runner-up Kualifikasi
Vietnam vs Filipina
(dka)
Berita Terkait
Jelang Indonesia vs...
Jelang Indonesia vs Malaysia, Egy Maulana dan Elkan Baggott Diturunkan?
Piala ASEAN Mitsubishi...
Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024, Timnas Singapura Benamkan Kamboja 2-1
Vietnam Lolos ke Final...
Vietnam Lolos ke Final Piala AFF 2024 usai Tumbangkan Singapura
Live di GTV! Perang...
Live di GTV! Perang Besar 4 Raksasa Asia Tenggara di Semifinal ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024
Vietnam Juara Piala...
Vietnam Juara Piala AFF 2024
Hasil Final Piala AFF...
Hasil Final Piala AFF 2024: Nguyen Xuan Son Cetak Brace, Vietnam Gulung Thailand 2-1
Berita Terkini
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
6 jam yang lalu
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
7 jam yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
8 jam yang lalu
Siap Ngebut di Spanyol!...
Siap Ngebut di Spanyol! Jangan Lewatkan MotoGP Jerez 2025 Akhir Pekan Ini di VISION+
9 jam yang lalu
Daniel Dubois Ancam...
Daniel Dubois Ancam Pensiunkan Oleksandr Usyk: Aku Hancurkan Dia!
10 jam yang lalu
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
10 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved