Santos ingin mengulang Piala Eropa 2004

Jum'at, 22 Juni 2012 - 04:41 WIB
Santos ingin mengulang...
Santos ingin mengulang Piala Eropa 2004
A A A
Sindonews.com - Pelatih Yunani, Fernando Santos mengatakan merebut Piala Eropa 2004 akan menjadi sumber inspirasi menjelang pertandingan melawan Jerman di perempat final Piala Eropa 2012 dini hari nanti.

Santos mengatakan, melawan pasukan Der Panzer, Yunani diibaratkan sebagai tim underdog. Namun, Yunani patut diperhitungkan untuk mengulang kesuksesan mereka saat merebut Piala Eropa 2004 setelah mengalahkan Portugal di final.

’’Saya ingin mengambil kesempatan ini untuk mengatakan bahwa bagi kami Piala Eropa 2004 adalah sebuah inspirasi untuk mengulang kesuksesan tersebut. Saya ingin menggunakan skuad ini sebagai sumber inspirasi untuk melakukan hal yang sama,” jelasnya.

Pelatih berusia 57 tahun tersebut melihat lawan yang mereka hadapi tidak mudah. Sebab, skuad asuhan Joachim Loew berhasil memperoleh poin sempurna selama penyisihan Grup B. Sehingga Der Panzer layak difavoritkan untuk meraih juara.

’’Saya tidak sabar untuk menyaksikan pertandingan. Saat ini kami akan fokus terhadap gaya permainan tim Jerman, kami tahu bagaimana tim itu memiliki pertahanan serta serangan yang baik karenanya kami akan melihat setiap pergerakkan para pemain. Ini adalah pertandingan dimana saya cukup yakin semua pemain yang akan berpartisipasi akan memberikan 100 persen untuk membawa Yunani ke semifinal,” terangnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1443 seconds (0.1#10.140)