Gabung Bersama Madrid, Rodgers Anggap Istimewa

Jum'at, 29 Agustus 2014 - 01:45 WIB
Gabung Bersama Madrid,...
Gabung Bersama Madrid, Rodgers Anggap Istimewa
A A A
NYON - Pelatih Liverpool Brendan Rodgers menanggapi hasil penyisihan grup Liga Champions dengan antusias, meskipun Steven Gerrard dkk tergabung dengan juara bertahan Real Madrid.

The Reds yang dalam lima tahun terakhir absen dikompetisi tertinggi Eropa, membuat koefisien mereka menurun sehingga masuk pot 3 yang berisi klub non unggulan. Akibatnya mereka harus puas berada di grup B bersama Madrid, Basel, dan Ludogorets.

Kendati demikian, Rodgers tetap berpikir positif dan tidak terlalu memusingkan hasil undian yang beberapa jam lalu dirilis UEFA. Pasalnya, melihat catatan tiga pertemuan melawan Los Blancos, Liverpool tidak pernah menelan kekalahan.

"Awalnya, kami sangat gembira kembali ke Liga Champions. Itu merupakan berkat kerja keras para pemain di musim lalu. Sehingga tidak peduli siapa lawan yang bakal kami hadapi. Tapi berada satu grup bersama Real Madrid sekaligus juara bertahan musim lalu, selalu istimewa buat saya," ungkap Rodgers, menanggapi hasil undian dikutip SportsMole, Jumat (29/8).

"Saya sudah berpikir sejak berada di Anfield, tapi saya tidak ingin meremehkan dua tim lain yang berada di grup kami. Sehingga ini adalah grup yang sulit meskipun kami sudah mempunyai target keluar dari babak penyisihan grup Liga Champions."

Laga perdana penyisihan grup akan berlangsung pada 16-17 September mendatang.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0633 seconds (0.1#10.140)