Kroos Bukan Alasan Alonso Hengkang

Jum'at, 29 Agustus 2014 - 20:44 WIB
Kroos Bukan Alasan Alonso...
Kroos Bukan Alasan Alonso Hengkang
A A A
MUENCHEN - Xabi Alonso resmi menjadi penggawa Bayern Muenchen. Ia menegaskan jika kepergiannya dari Real Madrid itu bukan karena kedatangan Toni Kroos.

Musim ini Madrid kedatangan sejumlah pemain baru. Selain Kroos, Los Blancos juga merekrut James Rodrigues. Namun di antara dua pemain ini, posisi Kroos memang yang bersinggungan dengan Alonso mengingat keduanya berada di posisi yang sama, gelandang.

Nah, hal inilah yang memicu pertanyaan apakah Alonso hengkang ke Allianz Arena karena kalah bersaing dengan Kroos yang musim lalu menjadi pemain kunci Muenchen ? "Sama sekali tidak. Kroos adalah pemain hebat. Saya dan dia masih bisa bermain beberapa menit bersamanya,"ucap Alonso di soccerway, Jumat (29/8).

Menurutnya, Madrid adalah klub besar dan mempunyai semua rencana. "Untuk posisi gelandang semuanya sudah tercover. Saya pikir tidak terpengaruh saya ada atau tidak."

Alonso mengungkapkan dirinya tertarik ke Muenchen baru dalam dua pekan terakhir ini. "Tertarik dengan Muenchen dari dua pekan ini. Meraih gelar La Decima, saya rasa sebuah siklus buat semua orang."

Pelatih Muenchen, Pep Guardiola yang pekan ini juga baru mendapatkan Mehdi Benatia dari Roma, berharap Alonso bisa menggantikan posisi Javi Martinez yang mengalami cedera lutut.

"Saya senang dengan skuat ini. Tapi setelah Martinez mengalami cedera, kami memutuskan untuk mencari pemain baru. Benatia adalah bek tengah yang bagus baik di udara dan membantu serangan. Lalu Alonso, semua orang sudah tahu. Kepribadiannya hebat dan memiliki pengalaman. Keduanya pemain yang sangat baik untuk klub,"ungkap Pep.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7388 seconds (0.1#10.140)