Si Nyonya Tua Batal Rangkul Falcao

Sabtu, 30 Agustus 2014 - 10:53 WIB
Si Nyonya Tua Batal...
Si Nyonya Tua Batal Rangkul Falcao
A A A
TURIN - CEO Juventus, Beppe Marotta mengungkapkan bahwa klubnya urung mendatangkan penyerang AS Monaco, Radamel Falcao. Sebelumnya Juara Serie A tersebut dikabarkan sangat ingin mendatangkan pemain asal Kolombia ini guna menambah amunisi di lini depan.

klub asal Turin itu berencana meminjam pemain 28 tahun ini dengan opsi pembelian pada musim mendatang. Namun kini dilansir Sports mole, Sabtu (30/8) Klub berjuluk Si Nyonya Tua ini kabarnya sudah mengundurkan diri dari perburuan Falcao lantaran klub tak bersedia membayar sejumlah harga yang diinginkan oleh Monaco.

Kabaranya untuk bisa meminjam Falcao, Monaco sudah menetapkan biaya senilai 20 juta euro (setara Rp300 miliar) kepada klub yang berminat membawanya keluar dari Stade Louis II. Selain itu CEO Juve, Morrata mengklaim kalau klubnya masih menjadi klub yang kompetitif sehingga tidak perlu mendatangkan Falcao.

“Ada begitu banyak rumor, tapi belum ada pembicaraan, tak ada hal yang konkret. Kami juga harus realistis bahwa pembelian Falcao bukan berada dalam kemampuan kami," ujar Marotta.
(wbs)
Berita Terkini
17 Pemain ASEAN All-Stars...
17 Pemain ASEAN All-Stars saat Tantang Manchester United di Bukit Jalil
44 menit yang lalu
PB POBSI Harap Kehadiran...
PB POBSI Harap Kehadiran Juara Dunia Pacu Semangat Atlet Biliar Indonesia
1 jam yang lalu
Juara Dunia Biliar Fedor...
Juara Dunia Biliar Fedor Gorst Pamer Keahlian di 4 Lokasi Ini!
1 jam yang lalu
Fedor Gorst Kirim Pesan...
Fedor Gorst Kirim Pesan untuk Pebiliar Muda Indonesia
2 jam yang lalu
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Dunia Olahraga Italia Hentikan Sementara Kompetisi
12 jam yang lalu
PSM Makassar Melaju...
PSM Makassar Melaju di Semifinal Shopee Cup 2024/2025, Catat Jadwalnya!
15 jam yang lalu
Infografis
Salwan Momika Si Pembakar...
Salwan Momika Si Pembakar Al-Quran Ditembak Mati saat Live TikTok
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved