Pelatih Futsal Indonesia Akui Kesulitan Tekuk Kyrgistan

Selasa, 02 September 2014 - 22:11 WIB
Pelatih Futsal Indonesia Akui Kesulitan Tekuk Kyrgistan
Pelatih Futsal Indonesia Akui Kesulitan Tekuk Kyrgistan
A A A
JAKARTA - Pelatih timnas futsal Indonesia, Dadan Iskandar mengakui timnya dibuat bekerja keras dan kesulitan untuk menekuk Kyrgistan di pertandingan kedua turnamen MNC Futsal Championship, Selasa (2/9) petang. Meski begitu akhirnya Indonesia mempu mengamankan poin setelah menang dengan skor 5-3.

Dadang Iskandar juga mengakui bila skuat Kyrgistan adalah tim yang militan, sehingga dirinya tak kaget bisa kebobolan tiga gol. "Kyrgistan tim yang militan, jadi saya terus tekankan agar tidak kalah," ucap Dadang usai pertandingan, Selasa (2/9).

Bermain di Istora Senayan, Indonesia membuka skor melalui Indra Kurnia, kemudian disusul oleh Ardi Dwi Suwardi dua gol, Syahidan Syahlubis dan Bambang Bayu Saptaji. Namun Kyrgistan yang menerapkan permainan menekan mampu mencetak tiga gol melalui Zamirbekov Iliaz, Owursultanov Kanybek dan Baigasy Uulua Ylanbek.

Bahkan beberapa kali tendangan pemain Kyrgistan membentur tiang. Kemenangan ini membuat Indonesia melanjutkan tren kemenangan setelah menang telak atas Filipina skor 13-1 di laga pembuka turnamen MNC Futsal.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6018 seconds (0.1#10.140)