Ketum KONI Terpilih Janji Wujudkan Jabar Kahiji

Senin, 15 September 2014 - 15:08 WIB
Ketum KONI Terpilih Janji Wujudkan Jabar Kahiji
Ketum KONI Terpilih Janji Wujudkan Jabar Kahiji
A A A
BANDUNG - Ketua Umum (Ketum) KONI Jabar terpilih, Ahmad Saefudin mengatakan, dia menerima amanah dari para pimpinan pengurus cabor, pimpinan KONI kota dan kabupaten di Jabar. Dia menegaskan akan melaksanakan tugas, fungsi dan peran sebagai ketua umum KONI Jabar dan bersama-sama mewujudkan cita-cita sesuai amanah pimpinan terdahulu Alm. Azis Syarif untuk terwujudnya Jabar kahiji di Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016.

Ahmad mengaku, sudah mempelajari situasi yang harus dibangunnya dengan organisasi guna menggapai cita-cita bersama. Paling pertama organisasi ke depan kompetitif. Orang yg dipilih yakin mampu mencapai tujuan organisasi dengan halangan dan rintangan yang tidak sedikit.

"Terutama meraih Jabar Kahiji di PON 2016. Bagaimana persiapan perencanaan dan pelaksanaan. Yang terpenting pemberdayaan organisasi. Sesuai dengan aturan yang diamanahkan diberikan 30 hari maksimal. Namun manakala formatur bisa melaksanakan lebih cepat maka akan segera untuk melaksanakan kepengurusan,"ujar Ahmad.

Dia menegaskan siap dan berkomitmen untuk meneruskan perjuangan KONI terdahulu untuk mewujudkan Jabar Kahiji. Program pembinaan atlet usia dini yang dipersiapkan untuk PON Remaja I/2014 ataupun program pembinaan atlet di Korea Selatan menjadi salah satu program yang harus dilanjutkan. Pasalnya, untuk
menyukseskan program Jabar Kahiji atau juara umum di PON XIX/2016 dibutuhkan jenjang pembinaan yang kontinyu dan berkelanjutan.

Dia menilai, tugas yang akan diemban ketua umum KONI Jabar nanti tidaklah mudah, terdapat beberapa event yang harus dihadapi, yaitu Porda XII/2014, PON Remaja I/2014, SEA Games 2015, PON XIX/2016.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6809 seconds (0.1#10.140)