Casillas Sebut Wajar Fans Mencaci

Selasa, 16 September 2014 - 04:57 WIB
Casillas Sebut Wajar...
Casillas Sebut Wajar Fans Mencaci
A A A
MADRID - Fans terus menyoroti buruknya penampilan Iker Casillas meskipun begitu penjaga gawang berusia 33 mengatakan bahwa fans berhak komplein dengan menyorakinya di Bernabeu ketika kalah 1-2 melawan Atletico Madrid, Minggu, (14/9).

Casillas dan Karim Benzema merupakan titik fokus dari sebagian besar suporter yang frustasi ketika kalah di derbi Madrid itu dengan meninggalkan juara Eropa itu -yang juga kalah oleh Atletico di Piala Super- mengoleksi tiga poin dari tiga pertandingan pembuka mereka, seperti dilansir Yahoo Sports.

"Fans kecewa Kami mengecewakan klub dan suporter. Kami tidak bermain sebagus yang diperlukan dan itu situasi yang sama di San Sebastian melawan Real Sociedad. Jika mereka merasa perlu menyoraki, kemudian kami perlu menerima itu dan terus bekerja keras."

Sebelumnya pendukung Real Madrid mulai menolak Iker Casillas berdiri di bawah gawang Los Blancos. Mereka menginginkan Kelyor Navas sebaga benteng pertahanan terakhir Madrid saat menjamu Basel di laga pembuka Grup B Liga Champions di Santiago Bernabeu, Selasa (16/9).

Keinginan fans terungkap dalam survei online yang dilakukan Marca, media olahraga berbasis di Madrid. Hingga, Senin (15/9), dari 20.000 pengunjung laman Marca, sebanyak 73,3 persen menginginkan Navas sebagai starting XI. Sementara Casillas hanya mendapat dukungan 26,7 persen.

Kepergian Diego Lopez membuat Pelatih Madrid Carlo Ancelotti menjadikan Casillas sebagai kiper utama. Sempat menjadi bintang pada Piala Super Eropa kontra Sevilla, namun dalam dua laga terakhir La Liga, Casillas dituding sebagia penyebab kekalahan. Menyerah 2-4 dari Real Soiedad, dan dipermalukan Atletico Madrid 1-2 pada derby Madrid di Santiago Bernabeu, Sabtu (13/9).

Navas juga didukung sejumlah member klub. Rufino dan Manuel, dua orang anggota klub berharap Ancelotti tidak memainkan Casillas melawan Basel. "Jangan mainkan Iker. Saya pikir Keylor Navas layak diberi kesempatan untuk menunjukkan kemampuannya," kata Rufino.
(wbs)
Berita Terkait
Bienvenidos al Real...
Bienvenidos al Real Madrid, Don Carlo
Real Madrid Perpanjang...
Real Madrid Perpanjang Kontrak Karim Benzema Sampai Tahun 2023
Real Madrid Menang 2-0...
Real Madrid Menang 2-0 Atas Osasuna
Begini Ekspresi Pemain...
Begini Ekspresi Pemain Real Madrid Usai Gagal Juarai La Liga 2020/2021
Madrid Buntuti Atletico...
Madrid Buntuti Atletico di Pucuk Pimpinan La Liga
Girona vs Real Madrid,...
Girona vs Real Madrid, Los Blancos Pesta Gol!
Berita Terkini
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Dunia Olahraga Italia Hentikan Sementara Kompetisi
7 jam yang lalu
PSM Makassar Melaju...
PSM Makassar Melaju di Semifinal Shopee Cup 2024/2025, Catat Jadwalnya!
10 jam yang lalu
2 Pelari Indonesia Tatap...
2 Pelari Indonesia Tatap London Marathon 2025, Galang Dana Pendidikan untuk Anak Kurang Mampu
10 jam yang lalu
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
11 jam yang lalu
Kevin Diks Cedera Parah,...
Kevin Diks Cedera Parah, Absen Perkuat Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang?
12 jam yang lalu
Islombek Ismoilov, Pelatih...
Islombek Ismoilov, Pelatih Muda di Balik Sukses Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
12 jam yang lalu
Infografis
Donald Trump Sebut Negosiasi...
Donald Trump Sebut Negosiasi Nuklir Iran Berjalan Baik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved