Jerman harus selalu waspada

Jum'at, 22 Juni 2012 - 06:22 WIB
Jerman harus selalu...
Jerman harus selalu waspada
A A A
Jerman akan ditantang Yunani di babak perempat final Piala Eropa 2012 di PGE Arena, Gdansk, Sabtu (23/6). Walau di atas kertas lebih diunggulkan, gelandang serang Der Panzer, julukan Jerman,Thomas Mueller tetap menilai timnya harus lebih waspada.

Status Jerman sebagai favorit juara membuat semua tim yang berhadapan dengan skuad asuhan Joachim Loew pasti menyiapkan strategi dengan hati-hati. Menurut Mueller, Ethniki, julukan Yunani, dipastikan memberikan perlawanan sengit. Karena itu, Jerman tak boleh jemawa. Bagi Mueller, status unggulan bukanlah jaminan timnya bisa melaju dengan mudah ke semifinal.

Apalagi,Yunani dikenal punya pertahanan kuat yang sulit ditembus tim lawan. Karena itu, Der Panzer perlu cara lain jika strategi yang digulirkan belum bisa membongkar pertahanan lawan. Bagaimana buah pemikiran Mueller selengkapnya, berikut petikan wawancaranya yang dilansir dari berbagai sumber.

Jerman selalu menjadi tim unggulan, baik di Piala Eropa atau Piala Dunia. Bagaimana menurut Anda dengan status tersebut?

Betul, selama beberapa tahun terakhir predikat itu selalu diberikan kepada kami. Sejak babak kualifikasi, kami telah menerima reputasi sebagai salah satu tim favorit.

Apa itu membebani tim Anda?

Semua tim tentu ingin disebut sebagai favorit.Tapi, kami harus berhati-hati karena setiap tim yang akan berhadapan dengan kami akan memiliki kewaspadaan yang lebih.

Misalnya seperti apa kewaspadaan tersebut?


Tidak mungkin tim lawan memakai strategi empat penyerang saat melawan kami. Mungkin, jika tidak bertemu dengan kami, itu sah-sah saja diterapkan.

Soal penampilan Anda sejauh ini di Piala Eropa 2012, apakah sudah maksimal?


Mungkin. Baik atau buruknya penampilan seorang pemain tidak selamanya ditentukan dari jumlah gol. Itu juga yang saya rasakan saat ini.

Jadi apakah Anda sudah merasa maksimal?

Yang terpenting adalah saya dan pelatih sudah sangat senang dengan penampilan saya.Tugas saya membantu tim dan bagian saya adalah menyediakan berbagai peluang emas untuk dimaksimalkan.

Bagaimana keseluruhan penampilan Jerman menurut Anda?

Kami memiliki lebih dari 11 pemain berbakat. Kami selalu mengatakan kami memiliki skuad yang kuat dan kami juga memiliki berbagai hal yang membuat permainan kami cenderung ke arah lebih baik.

Sesolid itukah skuad Jerman saat ini menurut Anda?


Kami tidak pernah merasakan ketegangan saat bertanding dengan tim lawan. Kami juga memiliki suasana yang baik dalam tim ini.

Bagaimana pendapat Anda tentang Yunani?


Semua tim memiliki tingkatan yang sama ketika sudah berada dalam fase ini. Tidak akan ada lawan yang mungkin bisa ada bayangkan, seperti halnya di kejuaraan Piala Dunia.

Berarti Anda menilai Piala Eropa lebih sulit dibandingkan Piala Dunia?

Tidak begitu.Tapi, saat ini kami memang terlihat bermain kurang bagus dibandingkan ketika bermain di Piala Dunia. Tapi, kami terus berusaha membuat yang terbaik di setiap kejuaraan.
(aww)
Berita Terkait
Exclusive Interview...
Exclusive Interview with Juicy Luicy
Eps. 3 Exclusive Interview...
Eps. 3 Exclusive Interview with Sabyan
Doa Lulus Interview...
Doa Lulus Interview Kerja, Latin dan Artinya
10 Pertanyaan Interview...
10 Pertanyaan Interview User yang Perlu Diketahui Pencari Kerja
7 Doa Diterima Kerja...
7 Doa Diterima Kerja dan Diberikan Kelancaran Saat Interview
Hoaks Lowongan Kerja,...
Hoaks Lowongan Kerja, Waspada Panggilan Interview Palsu Mengatasnamakan OJK
Berita Terkini
Profil 3 Calon Pemain...
Profil 3 Calon Pemain Naturalisasi Berdarah Jerman: Laurin Ulrich, Reno Munz, dan Ethan Kohler
17 menit yang lalu
Biodata dan Agama Tim...
Biodata dan Agama Tim Tszyu: Kesengsaraan dan Karier di Ujung Tanduk
35 menit yang lalu
Pertarungan 4 Raksasa...
Pertarungan 4 Raksasa Kelas Berat Kubrat Pulev, Fabio Wardley, Michael Hunter dan Jarrell Miller
43 menit yang lalu
Streaming LaLiga Pekan...
Streaming LaLiga Pekan ke-30: Real Madrid & Barcelona Siap Beraksi
2 jam yang lalu
Ayo, Garuda Muda! Timnas...
Ayo, Garuda Muda! Timnas Indonesia U-17 Selangkah Lagi ke Piala Dunia U-17
2 jam yang lalu
Deja Vu! Timnas Indonesia...
Deja Vu! Timnas Indonesia Kembali Permalukan Korea Selatan
3 jam yang lalu
Infografis
5 Manfaat Salat Tarawih...
5 Manfaat Salat Tarawih bagi Kesehatan yang Harus Diketahui
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved