Yunani bertekad mengulang kejayaan Piala Eropa 2004

Jum'at, 22 Juni 2012 - 09:00 WIB
Yunani bertekad mengulang...
Yunani bertekad mengulang kejayaan Piala Eropa 2004
A A A
Sindonews.com - Pelatih Yunani Fernando Santos mengatakan skuadnya dapat mengambil inspirasi dari keberhasilan tim berjuluk seribu dewa itu pada Piala Eropa 2004 yang berhasil mengalahkan Jerman di babak perempat final. Yunani sendiri mampu lolos fase Grup A Piala Eropa 2012 berkat kemenangan dramatis 1-0 atas Rusia.

Tim asuhan Santos yang datang sebagai tim yang tidak diunggulkan pada pertandingan melawan Jerman di Gdansk Arena, dini hari nanti. Pelatih Yunani tersebut berharap dapat mengambil inspirasi dari para pendahulunya yang dapat memenangkan Piala Eropa delapan tahun yang lalu.

"Saya ingin mengambil kesempatan untuk mengatakan bahwa kami terinspirasi tahun 2004. Meskipun kami tim yang tidak diunggulkan saat itu bahkan sebelum kompetisi dimulai, tetapi mereka mampu masuk final dan memenangkan piala," ucap Santos, seperti dilansir Soccerway.

"Kami ingin menggunakan kenangan itu sebagai sumber inspirasi bagi skuad dan mencoba untuk melakukan hal yang sama, atau setidaknya mendekati sejauh yang kami bisa. Kita harus ingat, ini adalah babak knock-out. Apa pun bisa terjadi dalam 90 menit," tambahnya.

Menghadapi anak asuhan Joachim Loew yang menjuarai Grup B dengan poin sempurna setelah mampu mengalahkan tim kuat seperti Portugal, Belanda dan Denmark dan menegaskan jika mereka adalah salah satu favorit juara pada turnamen ini. Santos menyadari akan bahaya yang bisa ditimbulkan Jerman, tetapi ia yakin timnya akan memberikan semua kemampuannya untuk bisa menghasilkan kejutan di PGE Arena, Gdansk.

"Kami fokus pada gaya permainan Jerman. Kami tahu skuad ini dengan baik dalam pertahanan dan penyerangan. Mari kita lupakan Jerman sebagai favorit juara, tetapi kami akan fokus untuk memenangkan pertandingan. Ini adalah pertandingan di mana saya cukup yakin semua pemain yang berpartisipasi akan memberikan 100 persen sehingga tim dapat maju ke semifinal," tandasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0903 seconds (0.1#10.140)