Barca Masih Belum Terkalahkan

Minggu, 05 Oktober 2014 - 01:04 WIB
Barca Masih Belum Terkalahkan
Barca Masih Belum Terkalahkan
A A A
MADRID - Barcelona masih belum terkalahkan musim ini setelah meraih kemenangan 2-0 atas Rayo Vallecano dalam laga lanjutan La Liga, Spanyol, Sabtu (4/10) malam WIB. Bermain dikandang lawan tidak membuat gugup skuat besutan Luis Enrique setelah sebelumnya menuai hasil buruk di Liga Champions. Dua gol kemenangan klub asal Catalan disumbang oleh Lionel Messi dan Neymar.

Rayo Vallecano secara mengejutkan mampu memberi tekanan pada Barcelona di awal pertandingan. Alberto Bueno nyaris memecah kebuntuan ketika laga baru berjalan sembilan menit melalui tendangan keras dari luar kotak penalti, tetapi Claudio Bravo berhasil mementahkan peluang tersebut.

Pertandingan berjalan dengan sangat ketat, Barcelona nyaris mampu mencuri gol melalui umpan-umpan terobosan. Usaha keras Barca akhirnya membuat pertahanan Vallecano mengendur. Messi lolos perangkap offside ketika menerima umpan dari Gerard Pique. Satu menit berselang La Blaugrana memperbesar keunggulan jadi 2-0.

Neymar jadi pencetak gol kedua. Unggul dua gol membuat Barcelona lebih santai dan mulai mendominasi permainan seperti biasanya sehingga kedudukan 2-0 bertahan hingga paruh pertama berakhir.

Memasuki paruh kedua, Vallecano yang tidak malu dihadapan publik sendiri melakukan beberapa perubahan. Rayo masih berusaha menekan. Mereka masih kesulitan menembus pertahanan Barcelona namun, sedikit demi sedikit para pemain Barcelona pun lengah. Sayang dalam upaya melakukan serangan balasan, petaka justru menyapa tuan rumah.

Pelanggaran fatal dilakukan Morcillo terhadap Neymar. Alhasil, ia harus keluar lapangan lebih cepat karena mendapat kartu kuning kedua. Unggul jumlah pemain, Barca langsung mendapatkan peluang lewat Pedro. Tapi sontekannya di depan mulut gawang masih bisa dipotong oleh bek Rayo. Barca gagal memperbesar keunggulan.

Messi beberapa kali mendapat peluang emas, tapi entah kenapa tembakannya selalu meleset. Hingga peluit penjang berbunyi skor 2-0 tidak berubah, setelah La Blaugrana terlihat kesulitan mencetak gol. Kemenangan ini juga membuat Barca makin kokoh di puncak klasemen sementara La Liga.

Susunan Pemain Kedua Tim:


Barcelona: Bravo; Alves, Pique, Bartra, Mathieu; Xavi, Busquets, Iniesta; Munir, Messi, Neymar.
Cadangan: Stegen, Correia, Alba, Rakitic, Mascherano, Pedro, Ramirez

Rayo Vallecano: Tono; Tito, Abdoulaye, Morcillo, Insua; Baena, Trashorras; Bueno, Lica, Kakuta; Baptistao.
Cadangan: Cobeno, Quini, Jozebed, Fatau Aquino, Goncalves, Pereira.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8219 seconds (0.1#10.140)