Sharapova Taklukkan 14 Negara

Senin, 06 Oktober 2014 - 07:48 WIB
Sharapova Taklukkan...
Sharapova Taklukkan 14 Negara
A A A
BEIJING - Maria Sharapova untuk kali pertama berhasil menjadi kampiun di turnamen tur WTA yang digelar di China, setelah pada tujuh kali kesempatan sebelumnya dia selalu gagal mengangkat trofi. Petenis berparas cantik asal Rusia itu sudah lima kali gagal dalam percobaannya di Beijing, lalu sekali di Shanghai, dan satu lainnya di Wuhan.

Namun, akhirnya Sharapova mendapatkan keberuntungan pada kesempatan kedelapannya. Meski sedikit ketat, Sharapova mampu menundukkan Petra Kvitova 6-4, 2-6 dan 6-3 pada laga final China Terbuka 2014, yang berlangsung di National Tennis Center, Beijing, Minggu (5/10).

Tahun lalu, Sharapova terpaksa melewatkan tur China Terbuka, karena pada saat turnamen digelar dia tengah melakukan pengobatan untuk cedera bahunya. "Ini pasti hebat bisa berada dalam situasi setahun kemudian, yang itu gelar WTA keempat saya tahun ini, dan Grand Slam tahun ini," ungkap Sharapova, dikutip laman resmi WTA.

Dengan demikian, Sharapova pun menempatkan China sebagai negara ke-14 yang gelaran turnamen tur WTA-nya pernah dia menangkan. Berikut daftar kemenangan Sharapova di 14 negara tuan rumah turnamen tur WTA, sebagaimana dilansir situs resmi WTA:

- Australia (1): Australia Terbuka 2008
- Austria (1): Linz 2006
- Kanada (1): 2003 Quebec City
- China (1): Beijing 2014
- Inggris (3): Birmingham 2004 dan 2005, Wimbledon 2004
- Prancis (3): Strasbourg 2010, Prancis Terbuka 2012 dan 2014
- Jerman (3): Stuttgart 2012, 2013 dan 2014
- Italia (2): Roma 2011 dan 2012
- Japan (4): Tokyo (Jepang Terbuka) 2003 dan 2004, Tokyo (Pan Pacific) 2005 dan 2009
- Qatar (2): Doha 2005 dan 2008
- Korea Selatan (1): Seoul 2004
- Spanyol (1): Madrid 2014
- Swiss (1): Zürich 2006
- AS (9): WTA Final 2004, Indian Wells 2006 dan 2013, San Diego 2006, AS Terbuka 2006, San Diego 2007, Amelia Island 2008, Memphis 2010, Cincinnati 2011.

Dari daftar 14 negara tersebut, uniknya Sharapova justru belum pernah menang di negara asalnya, Rusia. Ya, dia tidak pernah berhasil melewati tiga perempat final Piala Kremlin 2005, 2006 dan 2007.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0457 seconds (0.1#10.140)