Ucapan Selamat Rossi kepada Marquez

Minggu, 12 Oktober 2014 - 14:28 WIB
Ucapan Selamat Rossi...
Ucapan Selamat Rossi kepada Marquez
A A A
MOTEGI - Walau diselimuti kekecewaan, Valentino Rossi tetap memberikan ucapan selamat kepada Marc Marquez yang berhasil menjadi juara dunia kedua kalinya secara berturut-turut di sirkuit Motegi, Jepang, Minggu (12/10).

Rossi sebenarnya mempunyai peluang besar untuk membuyarkan rencana perayaan Marquez di Motegi. Berada di barisan kedua, juara dunia sembilan kali ini pun langsung memimpin balapan dengan dibayangi rekan setimnya Jorge Lorenzo.

Sayangnya, dia kehilangan barisan terdepan saat Lorenzo menyalipnya di tikungan terakhir lap kelima. Meski peluangnya tetap terbuka lebar, namun sembilan lap menjelang akhir, terjadi drama menyakitkan ketika Marquez menyalip Rossi.

Joki Movistar Yamaha itu pun kalah dan dia harus merelakan posisinya kembali merosot ke peringkat ketiga. Juara dunia musim lalu itu pun berusaha keras mengamankan tempat idealnya itu hingga balapan usai.

Hasil ini jelas membuat Rossi kecewa. Pasalnya, dia gagal menunda perayaan mahkota juara dunia Marquez di Motegi.

"Saya sebenarnya punya kesempatan untuk mencegah gelar juara dunia Marc. Bahkan saya sudah tampil semaksimal mungkin dan berjuang untuk tetap melanjutkan balapan MotoGP hingga Australia. Tapi dia malah menyusul atau menyalip saya, dan saat itu saya berpikir tidak mungkin bisa finish kedua," tutur Rossi seperti dikutip speedweek.

"Meskipun begitu saya tetap puas, karena saya menilai bahwa ini merupakan balapan terbaik saya musim ini. Tapi pada akhirnya, Jorge Lorenzo dan Marc Marquez jauh lebih cepar dari saya di akhir pekan ini. Saya mengucapkan selamat kepada Marc yang berhasil mengamankan gelar juara dunia."
(nug)
Berita Terkait
Motogp Mandalika 2022,...
Motogp Mandalika 2022, Penonton Hari Kedua Membeludak
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya...
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya di MotoGP 2021
Momen Penonton MotoGP...
Momen Penonton MotoGP Thailand 2024 Dibawa Naik Tuktuk untuk Menuju Tribun
Tak Mau Ketinggalan...
Tak Mau Ketinggalan Aksi Pembalap, Penonton Datangi Sirkuit Mandalika Sejak Pagi
Puncak Arus Balik Penonton...
Puncak Arus Balik Penonton MotoGP Diprediksi Malam Ini, Kemenhub Siapkan Tiket 'Go Show'
Suguhkan 63 Balapan...
Suguhkan 63 Balapan Live, Saksikan Seluruh Rangkaian Seri MotoGP di SPOTV melalui Vision+!
Berita Terkini
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025
2 jam yang lalu
Panik! Pemain Timnas...
Panik! Pemain Timnas U-17 Ketahuan Main Medsos, Coach Nova: Fokus, Jangan Terlena Kemenangan
4 jam yang lalu
Naik Peringkat di Ranking...
Naik Peringkat di Ranking FIFA, Timnas Futsal Indonesia Raih Sejarah
5 jam yang lalu
Saul Canelo Alvarez...
Saul Canelo Alvarez vs Terence Crawford Pertarungan Sirkus Konyol!
6 jam yang lalu
Big Match Bundesliga...
Big Match Bundesliga Pekan Ini, Streaming di Vision+
6 jam yang lalu
Alasan Megawati Tampil...
Alasan Megawati Tampil Moncer saat Red Sparks Bungkam Pink Spiders
7 jam yang lalu
Infografis
Trump Tuntut Ukraina...
Trump Tuntut Ukraina Bayar Kembali Rp8.184 Triliun kepada AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved