Sepakbola Sulsel Gagal ke Popnas

Rabu, 15 Oktober 2014 - 16:28 WIB
Sepakbola Sulsel Gagal ke Popnas
Sepakbola Sulsel Gagal ke Popnas
A A A
MAKASSAR - Tim sepakbola Sulawesi Selatan (Sulsel) dipastikan gagal melangkah ke Pekan Olahraga Pelajar Nasional. Kepastian itu diperoleh setelah berada di posisi keempat di ajang Popwil di Kupang, Nusa Tenggara Timur yang sementara ini bergulir.

Tim asuhan Syamsuddin Battolla ini harus mengakui keunggulan Sulawesi Barat (Sulbar) dipartai perebutan posisi tiga dan empat, setelah ditaklukkan dengan skor 2-1. Hasil ini membuat tim yang menjadi juara dua di Piala Soeratin zona Sulsel tersebut harus pulang dengan kepala tentunduk.

Tim ini sebenarnya mampu lolos ke semifinal setelah keluar sebagai juara grup. Namun, di semifinal Sulsel kalah dari Kaltim 0-2, hingga langkah ke final terhenti. Selanjutnya, kembali menelan kekalahan kedua dari Sulbar.

Pertemuan dengan Sulbar di partai perebutan posisi tiga dan empat, bukan kali pertama. Di penyisihan grup, Sulbar harus takluk dari Sulsel ini dengan skor 0-2. Namun, di partai penentu, Sulsel harus takluk dengan skor tipis 1-2.

Kabar kekalahan tim sepak bola Sulsel sekaligus kegagalan melaju ke Popnas tahun depan di sampaikan oleh staf humas Dinas Pemuda Olahraga Sulsel Jabal Noer. Sementara itu, Ketua Kontingen Sulsel di Popwil NTT Andi Ilham Gazaling mengatakan, kekalahan tim sepak bola di Popwil tahun ini akan dievaluasi ke depannya. Apalagi, baru tahun ini sepak bola gagal ke Popnas.

"Ini adalah merupakan bahan evaluasi bagi Dispora karena baru tahun ini tim sepak bola tidak masuk Popnas," kata dia.

Andi Ilham yang juga Kadispora Sulsel mengatakan, padahal tim sepak bola ini jadi andalan, pasalnya mereka juara pada ajang Popda. Selain itu, seluruh kabupaten juga sepakat jika dari Maros yang mewakili Sulsel diajang Popwil karena melihat prestasinya di Popda.

"Ke depan juga kita akan mempertimbangkan jika yang juara Popda, tidak menjamin akan mewakili Sulsel ke Popwil, harus dikombinasikan dengan BPLP," tukasnya.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8901 seconds (0.1#10.140)