Rossi Komentari Soal Ban Bridgestone
A
A
A
PHILLIP ISLAND - Valentino Rossi mengomentari kondisi ban Bridgestone selama menjalani sesi latihan bebas pertama dan kedua di sirkuit Phillip Island, Jumat (17/10).
Rossi mengatakan sejauh ini belum ada kendala atau kesulitan yang berarti selama menjalani dua sesi latihan tersebut. Ban Bridgestone sudah banyak mengalami perubahan dan juara dunia sembilan kali itu mengapresiasi pekerjaan yang telah dilakukan pemasok ban MotoGP jelang seri balapan ke-16.
"Semua orang sangat penasaran untuk melihat bagaimana ban Bridgestone baru di landasan pacu atau sirkuit Phillip Island. Kami telah melakukan tes pada bulan Maret lalu dan saya rasa ban baru ini tidak begitu buruk. Ini adalah sesuatu yang penting bahwa ban tidak kehilangan grip dan Bridgestone pantas mendapat apresiasi ini," kata Rossi seperti dilansir speedweek, Jumat (17/10).
Sekedar informasi, tahun lalu tepatnya di Australia. Sirkus MotoGP diharuskan masuk ke pit stop untuk kali pertama dalam sejarah balap motor setelah ban Bridgestone tidak bekerja secara efektif atau ketahanan ban buruk. Sehingga, pembalap diharuskan mengganti motor mereka.
Sekarang situasinya berbeda dan salah satu sirkus MotoGP, sudah menghasilkan ban yang cukup baik. "Tujuan kami dapat menjalani balapan dengan normal, seperti di sirkuit lain," tegas Rossi.
Rossi mengatakan sejauh ini belum ada kendala atau kesulitan yang berarti selama menjalani dua sesi latihan tersebut. Ban Bridgestone sudah banyak mengalami perubahan dan juara dunia sembilan kali itu mengapresiasi pekerjaan yang telah dilakukan pemasok ban MotoGP jelang seri balapan ke-16.
"Semua orang sangat penasaran untuk melihat bagaimana ban Bridgestone baru di landasan pacu atau sirkuit Phillip Island. Kami telah melakukan tes pada bulan Maret lalu dan saya rasa ban baru ini tidak begitu buruk. Ini adalah sesuatu yang penting bahwa ban tidak kehilangan grip dan Bridgestone pantas mendapat apresiasi ini," kata Rossi seperti dilansir speedweek, Jumat (17/10).
Sekedar informasi, tahun lalu tepatnya di Australia. Sirkus MotoGP diharuskan masuk ke pit stop untuk kali pertama dalam sejarah balap motor setelah ban Bridgestone tidak bekerja secara efektif atau ketahanan ban buruk. Sehingga, pembalap diharuskan mengganti motor mereka.
Sekarang situasinya berbeda dan salah satu sirkus MotoGP, sudah menghasilkan ban yang cukup baik. "Tujuan kami dapat menjalani balapan dengan normal, seperti di sirkuit lain," tegas Rossi.
(bbk)