Stadion Mattoanging Terancam Tidak Lolos Verifikasi

Minggu, 19 Oktober 2014 - 16:05 WIB
Stadion Mattoanging...
Stadion Mattoanging Terancam Tidak Lolos Verifikasi
A A A
MAKASSAR - Stadion Mattoanging kembali diterpa masalah, kali ini rumput stadion kebanggaan masyarakat Makassar tersebut mengalami kerusakan, hingga terancam tidak bisa lolos pada verifikasi yang akan dilakukan PT Liga Indonesia sebelum ISL bergulir.

Hal tersebut dikarenakan, lapangan stadion tersebut mengalami kerusakan, setelah digunakan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), pada perayaan HUT 345 tahun. Padahal, bulan November mendatang, penyelenggara liga sudah akan melakukan verifikasi venue yang akan digunakan klub peserta ISL musim depan.

Manajer Stadion Mattoanging Mirdan Midding mengatakan, memang lapangan stadion rusak, karena sejumlah mobil panzer masuk lapangan, hingga membuat lapangan jadi rusak. "Jadi lapangan stadion terancam tidak bisa diverifikasi," kata dia saat dikonfirmasi KORAN SINDO.

Dirinya mengatakan, dengan kondisi seperti itu, dikhawatirkan lapangan kembali menjadi kendala verifikasi. Padahal, pihaknya sudah melakukan pembenahan sebaik mungkin agar bisa lolos verifikasi dan skuad Juku Eja bis akembali ke Makassar. "Iya bisa gagal ini," tukasnya.

Manajemen PSM memang berencana untuk mendaftarkan stadion berkapasitan 25 ribu penonton ini, agar venue tersebut diverifikasi dan tim tertua di Indonesia ini kembali ke Makassar. pasalnya musim ini tim tersebut hanya bermarkas di Gelora Bung Tomo Surabaya.

Selain itu, manajemen stadion juga sudah melakukan pembanahan sebelum menghadapi verifikasi. Bahkan, lapangan stadion sudah dibenahi sejak empat bulan lalu. Selain itu, lampu stadion juga sudah dibenahi agar memenuhi standar yang telah ditetapkan oleh PT Liga sebagai penyelenggara.

Persoalan ini menjadi perhatian para kelompok suporter PSM. Bahkan, kelompok pendukung tim berjuluk Ayam Jantan dari Timur tersebut menilai jika saat ini pemerintah sudah tidak peduli lagi dengan tim bersejarah tersebut. "Ini bukti jika pemerintah tidak peduli lagi dengan stadion dan PSM," kata Sadakati Sukma Sekertaris Red Gank.

Dirinya juga mengungkapkan, padahal stadion Mattoanging yang akan diverifikasi tersebut diharap bisa lolos agar skuad Juku Eja bisa kembali ke Makassar. Apalagi, selama musim ini manajemen PSM ketetran menanggulangi persoalan dana karena berhomebase di luar Sulsel. "Jadi ini harapan satu-satunya PSM bisa kembali," tukasnya.

agus nyomba
(wbs)
Berita Terkait
Liga 2 Tercoreng, Kalteng...
Liga 2 Tercoreng, Kalteng Putra vs PSBS Biak Dihiasi Baku Pukul
Perwakilan Klub dan...
Perwakilan Klub dan Asosiasi Pemain Temui Menpora Minta Liga 2 Kembali Bergulir
Pemain Gresik United...
Pemain Gresik United Pilih Pulang Kampung Menjadi Petani
Persib Vs Persija :...
Persib Vs Persija : Kemenangan Jadi Harga Mati Kedua Tim
Usai Jalani Uji Coba...
Usai Jalani Uji Coba Terakhir, VAR Sudah Siap Digunakan di Liga 1
Kesalahan Wasit Masih...
Kesalahan Wasit Masih Terulang, Liga 1 Bakal Ada VAR di Musim Depan?
Berita Terkini
Oleksandr Usyk vs Daniel...
Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Jilid 2 Pertarungan Juara Tak Terbantahkan
47 menit yang lalu
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
1 jam yang lalu
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
6 jam yang lalu
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
7 jam yang lalu
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
8 jam yang lalu
Perempat Final AFC Champions...
Perempat Final AFC Champions League Elite, Gwangju FC vs Al-Hilal: Live di iNews Pukul 23.30 WIB
8 jam yang lalu
Infografis
Ini 3 Negara Musuh AS...
Ini 3 Negara Musuh AS yang Tidak Terkena Tarif Impor Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved