Atasi Mitra Kukar Perbesar Peluang PBR ke Semifinal

Selasa, 21 Oktober 2014 - 17:53 WIB
Atasi Mitra Kukar Perbesar...
Atasi Mitra Kukar Perbesar Peluang PBR ke Semifinal
A A A
BANDUNG - Pelita Bandung Raya (PBR) perbesar peluang ke semifinal usai mengalahkan Mitra Kukar lewat gol tunggal Bambang Pamungkas dalam lanjutan delapan besar Indonesia Super League (ISL) di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa (21/10). Kedua tim sempat menyuguhkan pertandingan sengit, tapi gol Bepe -sapaan akrab Bambang- jadi pembeda di babak kedua.

Mitra Kukar tampil penuh percaya diri, meski berstatus tim tamu. Peluang pertama langsung diciptakan Mitra lewat aksi Dzumafo, tapi masih dapat digagalkan bek PBR. Tuan rumah berada di bawah tekanan pada awal babak pertama ketika tendangan keras Bima nyaris menjebol gawang yang dijaga Romanov.

Tuan rumah juga bukan tanpa peluang, PBR membalas dengan terus memberikan serangan ke jantung pertahanan Mitra namun masih terhalang kokohnya pertahanan tim tamu. Peluang emas hadir lewat eksekusi Bambang Pamungkas untuk PBR. Beberapa kali Bambang yang bertugas sebagai target-man mampu memberikan ancaman namun tak ada satu pun yang mampu menjebol gawang Dian.

Hingga babak pertama usai belum ada gol tercipta dan laga ditutup sama kuat 0-0. Memasuki paruh kedua, PBR langsung menggebrak dengan mencetak gol cepat pada menit ke 47. Sayang gol yang dicetak Musafri tidak disahkan wasit, dan membuat kedudukan tidak berubah masih sama kuat. Terus melayangkan serangan, usaha tuan rumah akhirnya berbuah hasil.

Bambang Pamungkas yang lolos perangkap offside sukses mengecoh penjaga gawang Dian Agus. PBR memimpin 1-0. Gol Bepe tadi semakin menaikkan kepercayaan diri para penggawa PBR untuk membangun serangan. Beberapa kali peluang diciptakan PBR, tapi belum ada tambahan gol hingga menit-menit akhir jelang bubaran.

Sementara Mitra terus berjuang mendapatkan gol penyama, tapi hingga peluit panjang berbunyi skor 1-0 untuk kemenangan PBR tidak berubah. Tambahan tiga poin ini membuat PBR mengoleksi empat poin dan berada diperingkat ketiga Grup 2 Indonesia Super League. Sementara kekalahan ini tetap membuat Mitra Kukar berada di posisi kedua dengan poin yang sama empat tapi unggul selisih gol

Susunan Pemain Kedua Tim:

Pelita Bandung Raya: Romanov; Nikolic, Hermawan, Wildansyah, Dias; Kim, Pellu, Iman, Musyafri, David; Bambang.
Cadangan: Kelvan, Nova, Agus, Anggo, Wawan, Dolly.

Mitra Kukar: Dian; Zulkifli, Dedy, Lobo, Diego; Bima, Rafael, Erick; Dzumafo, Anindhito, Zulham.
Cadangan: Joice, Abdul, Gunawan, Hendra, Misriadi, Jajang, Zulvan.
(akr)
Berita Terkait
BEI Buka Gembok Saham...
BEI Buka Gembok Saham Emiten Erick Thohir & Bank QNB
Bank QNB Indonesia Luncurkan...
Bank QNB Indonesia Luncurkan Reksa Dana Berbasis USD
Upaya Bank Menyediakan...
Upaya Bank Menyediakan Solusi Akses Pendidikan Anak Berkualitas
Bank QNB Indonesia Dapat...
Bank QNB Indonesia Dapat Setoran Modal Tambahan Sebesar Rp442,9 Miliar
Mencetak Kinerja Positif,...
Mencetak Kinerja Positif, Laba Bank QNB Indonesia Melompat 119 Persen
Bank QNB Prediksi Ekonomi...
Bank QNB Prediksi Ekonomi Global Masih Dibayangi Ketidakpastian di 2025
Berita Terkini
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
45 menit yang lalu
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
5 jam yang lalu
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
6 jam yang lalu
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
7 jam yang lalu
Perempat Final AFC Champions...
Perempat Final AFC Champions League Elite, Gwangju FC vs Al-Hilal: Live di iNews Pukul 23.30 WIB
7 jam yang lalu
MNCTV Tayangkan Semifinal...
MNCTV Tayangkan Semifinal Futsal Nation Cup 2025, Fafage Banua vs Cosmo JNE
8 jam yang lalu
Infografis
Presiden Ukraina Zelensky:...
Presiden Ukraina Zelensky: China Memasok Senjata ke Rusia!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved