Korban di Laga Persis Diklaim Tewas Terinjak

Rabu, 22 Oktober 2014 - 22:23 WIB
Korban di Laga Persis...
Korban di Laga Persis Diklaim Tewas Terinjak
A A A
SEMARANG - Korban tewas pada kerusuhan di laga Persis Solo kontra Martapura FC di Stadion Manahan, diklaim karena terinjak suporter lain. Sempat beredar kabar korban yang baru diketahui seorang laki-laki, disebabkan korban tewas karena peluru petugas. Tapi kabar tersebut langsung dibantah Kapolda Jateng, Irjen Pol Nur Ali.

Indentitas korban yang belum diketahui untuk sementara dibawa ke RS Panti Waluyo Solo. "Benar ada yang meninggal, tapi bukan karena penembakan. Korban meninggal karena terinjak penonton lain," ungkap Nur Ali saat dikonfirmasi via telepon seluler, Rabu (22/10) malam.

Insiden kericuhan suporter itu dipicu karena kecewa dengan kepemimpinan wasit. Selain korban tewas, massa juga membakar motor KLX Satuan Samapta Bhayangkara (Sabhara) Polresta Solo, serta bus pemain rusak karena dilempari batu dan sejumlah anggota polisi luka-luka.

Sementara Kepala Seksi Identifikasi Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dit Reskrimum) Polda Jateng, Kompol Sukhamdi, menambahkan belum ada perintah untuk pihaknya turun langsung untuk melakukan Olah TKP ke Solo. "Belum ada itu, (perintah ke Solo). Masih ditangani kepolisian setempat," ucap Sukhamdi dihubungi terpisah.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6909 seconds (0.1#10.140)