Kerusuhan Suporter Persis Solo Diluar Kendali Panpel

Kamis, 23 Oktober 2014 - 15:44 WIB
Kerusuhan Suporter Persis...
Kerusuhan Suporter Persis Solo Diluar Kendali Panpel
A A A
SOLO - Ketua Panitia Penyelenggara (Panpel) Persis Solo, Paulus Haryoto mengatakan kerusuhan yang terjadi pada laga kontra Martapura FC pada lanjutan babak delapan besar Divisi Utama Liga Indonesia di Stadion Manahan sudah diluar kendali dari pihak penyelenggara. Menurutnya panitia sudah menyiapkan pengamanan cukup ketat pada laga tersebut, tapi kerusuhan tidak dapat dihindarkan.

Paulus menambahkan saat ini para pemain lawan sudah dievakuasi ke Yogyakarta agar lebih aman. Evakuasi itu dilakukan dengan pengawalan ketat dari pihak kepolisian. “Pemain Martapura sudah diamankan ke Yogyakarta dengan pengawalan khusus,” ucapnya, Kamis (23/10).

Sementara itu Manajer Persis Solo,Totok Supriyanto mengatakan kericuhan itu terjadi akibat dari luapan emosianal fans. “Kemarahan ini adalah akumulasi sejak beberapa waktu lalu, sehingga jadinya seperti ini,” jelas Totok.

Kapolresta Solo Komisaris Besar Polisi, Iriansah mengatakan pihaknya sudah melakukan pengamanan secara maksimal. Petugas keamanan juga lebih banyak dari biasanya, dalam laga tersebut pihaknya menerjunkan sekitar 450 petugas. Selain itu sejumlah petugas dari Boyolali dan Sukoharjo juga dimintai bantuan untuk menambah pengamanan.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0701 seconds (0.1#10.140)