Swansea Usung Memori 2012

Selasa, 28 Oktober 2014 - 16:06 WIB
Swansea Usung Memori...
Swansea Usung Memori 2012
A A A
LIVERPOOL - Pelatih Swansea City Garry Monk membakar semangat pemainnya jelang laga kontra Liverpool pada babak keempat Piala Liga di Anfield, Rabu (29/10) pukul 03.00 WIB. Monk mengatakan tidak ada alasan bagi Swansea untuk tidak bisa mengejutkan Liverpool di depan publiknya.

Monk mengusung memori Piala Liga 2012/2013, saat The Swans, julukan Swansea, meraih gelar Piala Liga untuk pertama kali dalam 100 tahun sejarah mereka. Pada musim itu, Swansea juga menghadapi Liverpool di babak keempat, pada 31 Oktober 2012.

Bertandang ke Anfield, Swansea yang saat itu ditangani Michael Laudrup menang 3-1, berkat gol Jose Manuel Flores (menit ke-34), Nathan Dyer (72), dan Jonathan de Guzman (90+4), yang hanya dibalas Luis Suarez (76).

Setelah itu, Swansea tak terbendung dengan mengalahkan Middlesbrough di perempat final, Chelsea di semifinal, dan Bradford City di final. "Memang sulit menghadapi Liverpool saat ini, tapi tidak ada alasan kami tidak bisa menang," kata Monk dilansir walesonline.co.uk.

Monk menggambarkan The Reds sebagai tim dalam masa 'transisi'. Namun, dia tetap waspada terhadap kualitas Pasukan Brendan Rodgers yang bertekad bangkit setelah hanya menuai 14 poin dari sembilan laga Liga Primer. Posisi Liverpool di klasemen Liga Primer di bawah Swansea yang mengemas poin sama di peringkat 6.

"Brendan (Rodgers) harus membawa beberapa pemain baru setelah kehilangan salah satu pemain kunci," katanya. "Dia telah menghabiskan banyak uang untuk sejumlah pemain dan itu adalah masa transisi. Mereka sedikit tergagap tapi masih menjadi tim yang bagus," imbuh Monk.
(sha)
Berita Terkait
Bangun One Macquarie...
Bangun One Macquarie Park, One Global Capital Dapat Suntikan Rp3,3 Triliun
One Global Capital Umumkan...
One Global Capital Umumkan Rencana Ambisius di 2024
One Global Capital Bawa...
One Global Capital Bawa Kabar Terbaru soal Ekspansinya di Australia
One Global Capital Akuisisi...
One Global Capital Akuisisi Aset Kedua Crown Group di Sydney
Garap Proyek di Sydney...
Garap Proyek di Sydney Rp5,5 Triliun, One Global Capital Gandeng Kengo Kuma
One Global Capital Ambil...
One Global Capital Ambil Alih Proyek di Infinity Park Senilai Rp5,75 T
Berita Terkini
Siasat Saul Canelo Alvarez...
Siasat Saul Canelo Alvarez Mainkan Kartu Truf demi Bertarung dengan Jake Paul
8 menit yang lalu
Jadwal Final Piala Asia...
Jadwal Final Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi vs Uzbekistan
28 menit yang lalu
Asnawi Mangkualam dan...
Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri Masuk Skuad ASEAN All-Stars vs Manchester United
1 jam yang lalu
Jadwal Semifinal Liga...
Jadwal Semifinal Liga Europa 2024/2025: 2 Raksasa Liga Inggris Bentrok di Final?
2 jam yang lalu
Laga Gila 9 Gol! Manchester...
Laga Gila 9 Gol! Manchester United Singkirkan Lyon, Lolos Semifinal
4 jam yang lalu
UzbekistanSusul Arab...
UzbekistanSusul Arab Saudi ke Final Piala Asia U-17 2025
4 jam yang lalu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved