Bradley Smith, Juara Nyali di Kelas MotoGP

Senin, 17 November 2014 - 20:15 WIB
Bradley Smith, Juara Nyali di Kelas MotoGP
Bradley Smith, Juara Nyali di Kelas MotoGP
A A A
VALENCIA - Keberhasilan Marc Marquez merebut gelar juara dunia MotoGP 2014 rupanya memperlihatkan jika pembalap asal Spanyol itu masih kurang berani dalam memacu motornya. Pasalnya, untuk urusan nyali, pembalap Yamaha Tech3, Bradley Smith, juaranya.

Diberitakan crash, Senin (17/11), Marquez sudah jatuh di lintasan sebanyak 11 kali, sedangkan Bradley yang keluar sebagai pembalap MotoGP paling bernyali dengan paling sering jatuh sebanyak 16 kali dari 18 seri balap musim ini.

Pembalap asal Inggris ini mengaku sering lepas kendali jika memacu motornya. Pembalap kelahiran Oxford, Inggris, 28 November 1990 ini sering mengabaikan peringatan di Sirkuit.

"Aku punya beberapa prix grand mana saya membuat keputusan buruk. Di mana saya mengabaikan tanda-tanda peringatan. Tapi kadang-kadang Anda harus berada di tempat putus asa," katanya.

"Saya mencoba untuk mengamankan kecepatan motor saya. Saya tahu bahwa saya bisa dan percaya jika melaju kencang di situasi berbahaya adalah cara melakukannya. Tapi ternyata tidak dan itu bukan langkah yang cerdas, Ini malah menciptakan banyak masalah. Tapi yang tersulit adalah menemukan keseimbangan," tambahnya.

Marquez hanya menempati peringkat ketujuh jika urusan nyali musim ini. Namun dibanding pembalap besar lainnya, pembalap Repsol Honda itu masih unggul dari rekan setimnya Dani Pedrosa (6 kali jatuh) dan duo Movistar Yamaha Valentino Rossi (5) dan Jorge Lorenzo (2).

Daftar Pembalap MotoGP yang jatuh Musim 2014:

1. Bradley Smith 16
2. Alvaro Bautista 14
2. Pol Espargaro 14
2 Andrea Iannone 14
5. Karel Abraham 13
5. Stefan Bradl 13
7. Yonny Hernandez 11
7. Marc Marquez 11
9. Cal Crutchlow 10
9. Aleix Espargaro 10
11. Mike Di Meglio 9
11. Scott Redding 9
13. Hector Barbera 8
14. Hiroshi Aoyama 7
15. Alex De Angelis 6
15. Michael Laverty 6
15. Dani Pedrosa 6
18. Broc Parkes 5
18. Valentino Rossi 5
20. Andrea Dovizioso 4
20. Nicky Hayden 4
20. Danilo Petrucci 4
23. Leon Camier 2
23. Jorge Lorenzo 2
23. Michele Pirro 2
26. Katsuyuki Nakasuga 1
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1895 seconds (0.1#10.140)