Pabrikan Top MotoGP Angat Topi buat Indonesia

Rabu, 19 November 2014 - 22:50 WIB
Pabrikan Top MotoGP...
Pabrikan Top MotoGP Angat Topi buat Indonesia
A A A
JAKARTA - Fanatisme Indonesia kepada ajang MotoGP, mendapat acungan jempol dari para petinggi MotoGP kelas dunia seperti Honda dan Yamaha. Berdasarkan kunjungan masing-masing ke Indonesia, pabrikan MotoGP itu mengaku takjub dengan antusiasme masyarakat Tanah Air.

Manajer tim Repsol Honda Livio Suppo misalnya. Pria yang beberapa waktu lalu datang ke Indonesia bersama Marc Marquez dan Dani Pedrosa menilai Indonesia sebagai negara maniak pada MotoGP.

"Kami pergi ke Indonesia dengan kedua pembalap kami dan semangat (penonton) sangat luar biasa untuk MotoGP. Mereka memperlakukan pengendara seperti bintang rock. Sangat disayangkan kami tidak balapan di sana," ucap Suppo dilansir crash, Rabu (19/11)

Indonesia memang cukup diperhitungkan sebagai salah satu pasar sepeda motor terbesar di dunia. Hal tersebut dikarenakan populasinya yang berada di belakang China, India dan Amerika Serikat Alasan ini yang mengantar Honda dan Yamaha mengirim bintang MotoGP mereka ke Indonesia.

Tak hanya pihak Honda, Direktur balap Yamaha, Lin Jarvis juga kagum pada Indonesia. Seperti kata Livio, Indonesia luar biasa. "Popularitas bagi saya hanya menakjubkan di Indonesia jika mengingat kami bahkan tidak menggelar balapan di sana," timpalnya.

Terakhir kali Grand Prix Indonesia berlangsung di Sirkuit Sentul pada tahun 1997. Upaya selanjutnya untuk membawa kejuaraan dunia sepeda motor kembali ke Indonesia hanya sebatas rencana. Terakhir World Superbike yang rencananya digelar tahun 2013 juga harus pupus.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0722 seconds (0.1#10.140)