Singapura Tertekan, Thailand Bidik Semifinal

Rabu, 26 November 2014 - 11:04 WIB
Singapura Tertekan, Thailand Bidik Semifinal
Singapura Tertekan, Thailand Bidik Semifinal
A A A
JAKARTA - Singapura dan Thailand pasang target berbeda pada laga kedua Piala AFF 2014 Grup B. Singapura bertekad menghidupkan peluang lolos dari fase grup saat berjumpa Myanmar di National Stadium, Kallang, nanti malam, sedangkan Thailand berhasrat melumat Malaysia demi memastikan satu tiket semifinal.

Singapura dalam posisi terjepit setelah di laga pembuka ditundukkan Thailand, 1-2, Minggu (23/11). Berstatus tuan rumah dan juara bertahan tidak membuat Khairul Amri dkk dengan mudah melewati persaingan di Grup B. Di pertandingan kedua kontra Myanmar, Singapura dituntut meraih angka maksimal jika ingin menghidupkan asa lolos di Grup B.

”Turnamen ini belum berakhir bagi kami (walau kalah di pertandingan pertama kontra Thailand), malahan baru saja dimulai. Kami akan tampil habis-habisan di pertandingan selanjutnya. Diawali dengan bertemu Myanmar, dilanjutkan kontra Malaysia,” ungkap Pelatih Singapura Bernd Stange, dilansir Goal.

Ditantang Myanmar pada partai kedua Grup B dipastikan tidak mudah bagi Singapura. Apalagi, Myanmar juga butuh kemenangan setelah di laga pembuka hanya mampu bermain dengan skor kaca mata kontra Malaysia. Di partai lain, Thailand juga pasang target tinggi saat bentrok dengan Harimau Malaya, julukan Malaysia.

Kemenangan di laga kedua yang berarti enam poin sudah cukup membuat Thailand lolos dari Grup A. Pelatih Thailand Kiatisuk Senamuang optimistis anak-anak asuhnya bisa menundukkan Malaysia. ”Saya ingin tim ini bisa mengalahkan Malaysia,” paparnya.

Decky irawan jasri
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7428 seconds (0.1#10.140)
pixels