Hadapi Basel, Toure Berharap Magis Gerrard
A
A
A
LIVERPOOL - Bek Liverpool, Koko Toure mengharapkan Steven Gerrard dapat mengeluarkan daya magisnya saat menghadapi Basel dalam lanjutan Liga Champions, Rabu (10/12) di Anfiled. Dalam laga tersebut tim besutan Brendan Rodgers dituntut wajib menang jika ingin meraih satu tiket tersisa ke babak 16 besar.
Oleh sebab itu, Toure berharap kaptennya tersebut dapat membantu timnya untuk meraih kemenangan, ia pun menilai kalau Gerrard masih mampu bermain gemilang dan membawa kemenangan bagi timnya.
"Pertandingan melawan Basel diciptakan untuk Gerrard. Dia adalah pemain yang bisa membuat hari yang hebat. Ia membuat perbedaan. Jika saya mengatakan bahwa ia bisa membuat magis ketika tidak ada yang bisa melakukannya, maka itulah sebabnya dia merupakan salah satu pemain terbaik di dunia," ujar Toure dilansir, Soccerway, Senin (8/12).
"Usianya bukan apa-apa, bagi saya itu bukan masalah. Banyak orang bicara mengenai itu, namun jika anda punya pemain seperti dia di ruang ganti, ia akan memainkan peran penting dengan pengalamannya.” tandasnya.
The Reds sendiri saat ini berada diperingkat tiga klasemen Grup B, sementara Basel berada diperingkat dua klasemen sementara grup. Kedua tim bakal bersaing untuk mendampingi Real Madrid yang telah lebih dulu lolos ke babak berikutnya.
Oleh sebab itu, Toure berharap kaptennya tersebut dapat membantu timnya untuk meraih kemenangan, ia pun menilai kalau Gerrard masih mampu bermain gemilang dan membawa kemenangan bagi timnya.
"Pertandingan melawan Basel diciptakan untuk Gerrard. Dia adalah pemain yang bisa membuat hari yang hebat. Ia membuat perbedaan. Jika saya mengatakan bahwa ia bisa membuat magis ketika tidak ada yang bisa melakukannya, maka itulah sebabnya dia merupakan salah satu pemain terbaik di dunia," ujar Toure dilansir, Soccerway, Senin (8/12).
"Usianya bukan apa-apa, bagi saya itu bukan masalah. Banyak orang bicara mengenai itu, namun jika anda punya pemain seperti dia di ruang ganti, ia akan memainkan peran penting dengan pengalamannya.” tandasnya.
The Reds sendiri saat ini berada diperingkat tiga klasemen Grup B, sementara Basel berada diperingkat dua klasemen sementara grup. Kedua tim bakal bersaing untuk mendampingi Real Madrid yang telah lebih dulu lolos ke babak berikutnya.
(akr)