Platini: Citra FIFA Sangat Buruk, Blatter Harus Lengser

Selasa, 09 Desember 2014 - 18:29 WIB
Platini: Citra FIFA Sangat Buruk, Blatter Harus Lengser
Platini: Citra FIFA Sangat Buruk, Blatter Harus Lengser
A A A
PARIS - Presiden UEFA Michel Platini menolak memberi dukungan kepada calon petahana Sepp Blatter dan penantangnya Jerome Champagne dalam bursa pemilihan Presiden FIFA di Zurich, 29 Mei 2015. Mantan kapten timnas Prancis itu berharap ada calon ketiga yang muncul dalam bursa.

Kepada radio Prancis Europe 1, Selasa (9/12/2014), Platini mengatakan sudah saatnya Blatter, yang tengah menjalani masa kepemimpinannya yang keempat secara berturut-turut sejak terpilih pertama kali tahun 1998, harus meninggalkan panggung. Blatter pertama kali menjadi Presiden FIFA pada 8 Juni 1998 menggantikan Joao Havelange. Setelah itu, dia kembali terpilih pada 2002, 2007, dan 2011.

"Saya mendukung dia (Blatter) pada tahun 1998 karena saya pikir dia orang yang tepat pada saat itu. Tapi setelah lima (sic) periode, saatnya untuk membiarkan udara segar masuk dan dia lengser untuk memberi kesempatan orang lain," kata Platini.

"Citra FIFA sangat, sangat, sangat buruk jadi itu sebabnya saya pikir akan baik jika dia (Blatter) berhenti. Tapi saya pikir, dia tidak ingin melakukannya."

Ditanya siapa yang akan dia dukung dalam pemilihan nanti, Platini mengatakan tidak ada dari dua kandidat yang ada. "Tidak keduanya," kata pemain Juventus itu yang berharap muncul calon ketiga. "Calon dari benua lain akan punya kesempatan yang lebih baik untuk merebut kursi dari Blatter. Tapi, kandidat Eropa akan memiliki sedikit kesempatan untuk menang," kata Pria kelahiran Lorraine, Prancis, 21 Juni 1955 itu.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6891 seconds (0.1#10.140)
pixels