Rossi Bela Langkah Marquez

Selasa, 16 Desember 2014 - 00:06 WIB
Rossi Bela Langkah Marquez
Rossi Bela Langkah Marquez
A A A
TAVULLIA - Valentino Rossi seakan membenarkan sikap Marc Marquez yang memilih menetap di Andorra hanya untuk menghindari pajak di Cervera, Spanyol.

Marquez diketahui telah memperpanjang kontrak bersama Repsol Honda hingga 2016 mendatang dan menerima gaji sebesar 10 juta euro atau sekira Rp157 miliar. Dengan uang sebesar itu, maka joki kuda besi bernomor 93 hanya menggelontorkan 30 ribu euro (Rp471 juta) untuk membayar pajak. Ini jauh lebih ringan ketimbang ia masih menetap di Cervera.

Walaupun Marquez telah mengonfirmasi bahwa akan tetap membayar pajaknya di Cervera, namun protes keras dari penggemar juara dunia dua kali itu terus bermunculan. Bahkan sebagian dari mereka membuat petisi agar pihak sponsor yang mendukung karir joki Repsol Honda tersebut bisa mengakhiri kerjasamanya.

Juara dunia sembilan kali itu menilai situasi ini sebagai hal yang wajar. Marquez, katanya, tidak perlu khawatir karena warga Andorra pasti akan menerimanya dengan tangan terbuka. Sehingga pusat perhatian hidupnya sudah tak lagi di Cervera.

"Marquez tidak usah khawatir. Sekarang pusat perhatiannya sudah tak lagi di Cervera," kata Rossi dikutip Speedweek, Selasa (16/12).

Kasus ini sebenarnya bukan hal yang baru bagi joki kuda besi MotoGP. Max Biaggi, Loris Capirossi, Waldmann, Bayliss, Corser, Eugene Laverty, bahkan rekan setimnya Dani Pedrosa lebih memilih untuk menetap di negara lain.
(wbs)
Berita Terkait
Motogp Mandalika 2022,...
Motogp Mandalika 2022, Penonton Hari Kedua Membeludak
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya...
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya di MotoGP 2021
Momen Penonton MotoGP...
Momen Penonton MotoGP Thailand 2024 Dibawa Naik Tuktuk untuk Menuju Tribun
Tak Mau Ketinggalan...
Tak Mau Ketinggalan Aksi Pembalap, Penonton Datangi Sirkuit Mandalika Sejak Pagi
Puncak Arus Balik Penonton...
Puncak Arus Balik Penonton MotoGP Diprediksi Malam Ini, Kemenhub Siapkan Tiket 'Go Show'
Suguhkan 63 Balapan...
Suguhkan 63 Balapan Live, Saksikan Seluruh Rangkaian Seri MotoGP di SPOTV melalui Vision+!
Berita Terkini
Biodata dan Agama Frank...
Biodata dan Agama Frank Sanchez: Monster Tinju Kuba Calon Penakluk Daniel Dubois
19 menit yang lalu
Persiapan Timnas Indonesia...
Persiapan Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17, Nova Arianto: Libur Dulu 2 Bulan, Latihan Lagi Juli!
1 jam yang lalu
Perjalanan Panjang Timnas...
Perjalanan Panjang Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026: Sandy Walsh Ungkap Peran Krusial Suporter
2 jam yang lalu
Profil Asilbek Aliev:...
Profil Asilbek Aliev: Mesin Gol Uzbekistan U-17 dan Top Skor Piala Asia U-17 2025
3 jam yang lalu
Siasat Saul Canelo Alvarez...
Siasat Saul Canelo Alvarez Mainkan Kartu Truf demi Bertarung dengan Jake Paul
4 jam yang lalu
Jadwal Final Piala Asia...
Jadwal Final Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi vs Uzbekistan
4 jam yang lalu
Infografis
Iran Gelar Parade Angkatan...
Iran Gelar Parade Angkatan Laut 3.000 Kapal untuk Bela Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved