Persib Gantung Nasib Konate

Selasa, 16 Desember 2014 - 15:18 WIB
Persib Gantung Nasib...
Persib Gantung Nasib Konate
A A A
BANDUNG - Juara Indonesia Super League (ISL) 2014, Persib Bandung masih menggantung nasib Makan Konate. Sampai saat ini salah satu pilar yang membawa Maung Bandung juara musim ini belum memperbaharui kontraknya.

Padahal, kontraknya sendiri di Persib Bandung sudah berakhir pada 15 November 2014. Sayangnya hingga kini pemain yang berposisi sebagai gelandang serang ini belum disodorkan kontrak baru atau bahkan uang muka (down payment) sekalipun sebagai syarat agar tetap bersama Persib hingga musim yang akan datang.

"Sampai saat ini, saya selaku agennya belum menerima kontrak baru dari manajemen Persib. Uang muka atau DP pun belum kita terima," ujar Mamadou selaku agen Makan Konate, saat dihubungi melalui telepon selularnya, Selasa (16/12).

Dengan kondisi itu, kata Mamadou, Konate bisa saja hijrah dan membela klub lain lantaran belum adanya kesepakatan hitam di atas putih. "Bisa juga kan ? Karena Konate juga belum terikat. Apalagi sudah banyak klub yang menawari dia," katanya.

Sebelumnya, dirinya mengakui jika manajemen Persib sudah melakukan komunikasi kesepakatan secara lisan. Namun setelah kontraknya berakhir, komunikasi tersebut tidak berlanjut. "Kami memang sudah bertemu dengan manajemen Persib dan sudah deal. Tapi sampai detik ini, mereka sama sekali belum menghubungi kami," tuturnya.

Dengan begitu, dia berharap manajemen Persib segera memberikan kepastian agar Konate juga merasa lega dan tetap membela Persib Bandung di musim 2015 mendatang. "Konate tidak akan ke Bandung selama manajemen Persib tidak mengurus kontrak Konate musim depan," tegasnya.

Sementara itu, Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar menegaskan jika Konate sudah dipastikan tetap membela Persib Bandung hingga musim yang akan datang. Bahkan kata dia, Konate sendiri akan tiba di Bandung pada 20 Desember mendatang.

"Konate tetap di Persib. Kontrak Dia (Konate) sudah diperpanjang. Dia juga akan datang ke Bandung pada tanggal 20 untuk mengikuti latihan. Jadi tidak benar kalau kontrak Konate belum diperpanjang. Saya tegaskan Konate tetap di Persib," tegas Umuh.
(bbk)
Berita Terkait
Liga 2 Tercoreng, Kalteng...
Liga 2 Tercoreng, Kalteng Putra vs PSBS Biak Dihiasi Baku Pukul
Perwakilan Klub dan...
Perwakilan Klub dan Asosiasi Pemain Temui Menpora Minta Liga 2 Kembali Bergulir
Pemain Gresik United...
Pemain Gresik United Pilih Pulang Kampung Menjadi Petani
Persib Vs Persija :...
Persib Vs Persija : Kemenangan Jadi Harga Mati Kedua Tim
Usai Jalani Uji Coba...
Usai Jalani Uji Coba Terakhir, VAR Sudah Siap Digunakan di Liga 1
Kesalahan Wasit Masih...
Kesalahan Wasit Masih Terulang, Liga 1 Bakal Ada VAR di Musim Depan?
Berita Terkini
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
34 menit yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
1 jam yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
1 jam yang lalu
Pamer Cincin Mewah,...
Pamer Cincin Mewah, Georgina Rodriguez dan Cristiano Ronaldo Sudah Halal?
2 jam yang lalu
Nova Arianto Belum Pikirkan...
Nova Arianto Belum Pikirkan SEA Games 2025, Fokus Total ke Piala Dunia U-17!
3 jam yang lalu
Matchday 30 Bundesliga:...
Matchday 30 Bundesliga: Saksikan Aksi Seru Klub Jerman Favoritmu di VISION+
4 jam yang lalu
Infografis
Nasib Para Tentara Bayaran...
Nasib Para Tentara Bayaran Wagner Group Disegel Vladimir Putin
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved