Telat Panas, Wolves Makin Tersungkur

Senin, 22 Desember 2014 - 12:37 WIB
Telat Panas, Wolves...
Telat Panas, Wolves Makin Tersungkur
A A A
MINNEAPOLIS - Point Guard Indiana Pacers, Calvin Andre Miles sukses membawa timnya mengalahkan tuan rumah Timberwolves (100-96) Senin (22/12) waktu Indonesia atau Minggu (21/12) malam waktu setempat. Miles tampil paling moncer dengan torehan 28 poin.

Tampil di hadapan pendukung yang memadati Stadion Target Center di kota Minneapolis, Timberwolves langsung menyerah di dua kuarter awal. Wolves harus mengakui keunggulan tamunya setelah tertinggal (20-17 dan 32-21).

Di kuarter ketiga dan keempat, Mo Willams Cs bermaksud bangkit dan memimpin jalannya pertandingan. Usaha tuan rumah berbuah keunggulan (23-30 dan 25-28), kendati demikian agregat 100-96 mengunci kemenangan Pacers setelah peluit akhir ditiup wasit pada kuarter penentu. “Anda harus percaya bahwa alasan kenapa kita bermain dalam sistem akan membantu kita meraih kemenangan” kata Miles yang mencetak 28 poin dan enam rebound, dikutip ESPN.

Di kubu tuan rumah, Mo Williams mencetak 24 poin dan 10 assist sedangkan Shabazz Muhammad menambahkan 21 poin dan enam rebound bagi Timberwolves. Meski tampil cukup produktif pada laga itu, klub yang bermarkas di Minnesota tidak mampu menghidari kekalahan lantaran tampil melempem di dua kuarter awal.

Stastistik pertandingan menyebut, Wolves kehilangan 13 dari 14 tembakan pertama mereka lebih buruk lagi, di barisan pertahanan, mereka membiarkan Pacers untuk menembak 55 persen pada semester pertama dan membangun 16 poin beruntun. “Saya mengatakan kepada tim, apa yang paling mengecewakan hari ini adalah kami seperti tidak punya energi untuk memulai pertandingan” ungkap pelatih Wolves, Balik Saunders.

Atas hasil tersebut, Wolves telah menderita kekalahan kesebelas dari 12 pertandingan terakhir mereka musim ini. Tim asuhan Saunders masih menghuni dasar klasemen Wilayah Barat setelah hanya berhasil mengemas lima kemenangan dari 26 laga.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0699 seconds (0.1#10.140)