Kado Pahit Ulang Tahun King James

Rabu, 31 Desember 2014 - 14:22 WIB
Kado Pahit Ulang Tahun...
Kado Pahit Ulang Tahun King James
A A A
ATLANTA - Bintang Cleveland Cavaliers, LeBron James, mendapat kado ulang tahun pahit di akhir 2014. Lantaran dibekap cedera, King James hanya bisa menonton saat The Cavs dilumat Hawks 101-109.

Bertandang ke markas Atlanta Hawks di Philips Arena, Selasa (30/12/2014) malam waktu setempat atau Rabu (31/21/2014) WIB, James hanya bisa menahan sakit akibat cedera pergelangan kiki kiri plus melihat rekan-rekannya dipermak tim tuan rumah. Alhasil, The Cavs keteteran meladeni permainan tuan rumah dan menyerah 25-26, 16-25, 32-27, 28-31.

Kekalahan The Cavs itu bertepatan dengan peringatan hari ulang tahun King James yang ke 30. Sayangnya, di hari yang istimewa itu, James hanya bisa duduk menonton kekalahan timnya. “Saya juga tidak menyangka, James akan ditarik dari line-up sekitar 90 menit sebelum pertandingan dimulai. Tapi hal ini karena kondisinya memburuk” kata pelatih The Cavs, David Blatt dikutip ESPN.

Atas hasil buruk ini, The Cavs telah menelan tiga kekalahan dalam empat pertandingan terakhir mereka. Sebelumnya, The Cavs dipermalukan 80-103 pada pertandingan kandang kontra Detroit Pistons Senin (29/12/2014) dan sejak kekalahan memalukan itu, berhembus kabar yang menyebut bahwa ruang ganti The Cavs tengah memanas.

“Saya merasa harus meluruskan kabar itu, bahwa kondisi di tim kami tidak demikian (memanas). Bukan hanya karena orang-orang berbicara akan hal itu, maka hal itu benar adanya. Kami punya pemain dan tim yang solid,” jelas Blatt.

Kabar teranyar, menyusul cedera yang membekap James hari ini, bintang NBA itu diprediksi akan melewatkan laga kontra Milwaukee Bucks di malam pergantian tahun. Akankah The Cavs akan memperpanjang deritanya atau malah sebaliknya, bangkit untuk meraih kemenangan di awal 2015 ?
(bbk)
Berita Terkait
Keseruan NBA Cares di...
Keseruan NBA Cares di Jakarta, Grant Williams dan Marques Bolden Latih Siswa SDN Rawa Barat 05
Tekuk Clippers, Phoenix...
Tekuk Clippers, Phoenix Suns Juara Wilayah Barat
Giannis Antetokounmpo...
Giannis Antetokounmpo Bawa Bucks Menang di Markas Pacers
Menang dari Thunder,...
Menang dari Thunder, Curry Jaga Rekor Tak Terkalahkan Warriors
Damian Lillard Bawa...
Damian Lillard Bawa Blazers Taklukkan Lakers
Charlotte Hornets Rusak...
Charlotte Hornets Rusak Debut Kandang Brooklyn Nets di NBA 2021/22
Berita Terkini
Panik! Pemain Timnas...
Panik! Pemain Timnas U-17 Ketahuan Main Medsos, Coach Nova: Fokus, Jangan Terlena Kemenangan
1 jam yang lalu
Naik Peringkat di Ranking...
Naik Peringkat di Ranking FIFA, Timnas Futsal Indonesia Raih Sejarah
2 jam yang lalu
Saul Canelo Alvarez...
Saul Canelo Alvarez vs Terence Crawford Pertarungan Sirkus Konyol!
4 jam yang lalu
Big Match Bundesliga...
Big Match Bundesliga Pekan Ini, Streaming di Vision+
4 jam yang lalu
Alasan Megawati Tampil...
Alasan Megawati Tampil Moncer saat Red Sparks Bungkam Pink Spiders
5 jam yang lalu
Profil Evandra Florasta:...
Profil Evandra Florasta: Pahlawan Kemenangan Timnas Indonesia U-17 atas Korea Selatan
5 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penduduknya...
10 Negara Penduduknya Paling Bahagia di Dunia Tahun 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved