Nadal Jajal Peruntungan di Qatar Terbuka

Senin, 05 Januari 2015 - 05:18 WIB
Nadal Jajal Peruntungan di Qatar Terbuka
Nadal Jajal Peruntungan di Qatar Terbuka
A A A
DOHA - Rafael Nadal berharap bisa kembali ke jalur kemenangan pasca dikalahkan Andy Murray di semifinal Mubadala World Tennis Championships di Abu Dhabi, pekan lalu. Petenis kidal itu bakal menjajal peruntungan di turnamen Qatar Terbuka.

Nadal menghabiskan tahun 2014 dengan masalah cedera yang dideritanya, mulai dari pergelangan tangan hingga menderita usus buntu. Sehingga dia terpaksa melewatkan sejumlah turnamen bergengsi. Kendati demikian, petenis kelahiran Spanyol itu tetap lapar akan kemenangan dan dia tengah mencari cara bagaimana menambah koleksi gelar ATP World Tour ke-65 di Doha.

"Saya senang bisa berada di Doha lagi. Musim baru telah dimulai, bagi saya itu adalah tantangan dan motivasi baru bagi saya. Ada banyak pertandingan yang membuat saya bisa bermain. Dan, ini adalah waktu yang tepat untuk meningkatkan performa," kata Nadal dikutip situs resmi ATP, Senin (5/1/2015).

Nadal mempunyai kans untuk mempertahankan gelar juara di turnamen ini. Namun dia tidak ingin terlalu jemawa dengan apa yang sudah dicapainya pada musim lalu. Dia berkata olah raga tenis ini banyak mengalami peningkatan jadi dirinya tidak tahu apa yang akan terjadi nanti.

"Anda tidak pernah tahu apa yang terjadi di dunia olahraga. Jika saya bisa bermain beberapa pertandingan dan memenangkan beberapa pertandingan, mungkin perasaan akan berbeda bagi saya, dan saya akan merasa bahwa saya akan lebih siap untuk segalanya. Tapi ini adalah turnamen yang sulit. Banyak pemain top dunia berada dalam daftar ini," tambahnya.

Nadal bukan satu-satunya petenis top yang berebut trofi juara di turnamen yang juga menyediakan 500 poin ini. Pasalnya ada sejumlah pemain tenar dunia yang sudah mengonfirmasi kehadirannya, yakni Novak Djokovic, Tomas Berdych, dan rekan senegaranya David Ferrer.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5240 seconds (0.1#10.140)