Penalti dan Kartu Merah Warnai Kemenangan Arab Saudi

Rabu, 14 Januari 2015 - 16:23 WIB
Penalti dan Kartu Merah...
Penalti dan Kartu Merah Warnai Kemenangan Arab Saudi
A A A
MELBOURNE - Comeback Arab Saudi setelah sempat tertinggal lebih dulu, sukses mengalahkan Korea Utara 1-4 dalam pertandingan kedua Grup B Piala Asia 2015, di AAMI Park, Melbourne, Rabu (14/1/2015). Penalti dan kartu merah juga sempat mewarnai pertandingan yang dimenangkan Arab Saudi tersebut.

Kedua tim yang sama-sama membutuhkan kemenangan, langsung bermain terbuka sejak menit awal pertandingan. Korea Utara (Korut) akhirnya mampu memecah kebuntuan lebih dulu ketika laga baru berjalan 11 menit. Yong-Gi Ryang membuka keunggulan lebih dulu buat Korut 1-0.

Tertinggal lebih dulu, Arab Saudi langsung memberi respon dengan meningkatkan intensitas serangan mereka. Usaha mereka akhirnya membuahkan hasil ketika Naif Hazazi meneruskan dengan sempurna umpan Nawaf Al Abid, untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Gol tadi menambahkan semangat Arab Saudi, sementara Korut berada dalam tekanan.

Tapi sayang hingga turun skor sama kuat 1-1 masih bertahan. Memasuki paruh kedua, Arab Saudi langsung menggebrak dan balik memimpin 2-1 lewat aksi Mohamed Shaarawi dimenit ke 52. Dua menit berselang Mohamed Shaarawi mencatatkan namanya kembali di papan skor untuk membawa Arab Saudi memimpin jauh 3-1.

Pertandingan kemudian berlangsung keras hingga wasit mengeluarkan kartu merah buat pemain Korea Utara, Yon-Jick Lee. Unggul jumlah pemain berhasil dimanfaatkan Arab Saudi, ketika Nawaf Al Abid membawa timnya unggul 4-1. Petaka kembali terjadi buat Korut ketika Saudi Arabia mendapatkan hadiah penalti.

Namun Nawaf Al Abid yang dipercaya menjadi algojo gagal melaksanakan tugasnya dengan sempurna. Penjaga gawang Korut, Myong-Guk Ri tampil gemilang dengan menggagalkan tendangan Nawaf. Tapi sayang hal itu tidak bisa menghindarkan timnya dari kekalahan 1-4 dari Arab Saudi hingga laga bubar.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1268 seconds (0.1#10.140)