Tim Sembilan Ingin Ketemu Tim Ad Hoc PSSI

Rabu, 14 Januari 2015 - 23:42 WIB
Tim Sembilan Ingin Ketemu...
Tim Sembilan Ingin Ketemu Tim Ad Hoc PSSI
A A A
JAKARTA - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Rabu (14/1/2015) resmi menggulirkan Tim Ad Hoc Sinergis sebagai upaya pembenahan sepak bola nasional. Rencananya, Tim Sembilan bentukan Menpora ingin bertemu dengan tim yang dibentuk berdasarkan amanat Kongres PSSI Tahunan PSSI, beberapa waktu lalu.

"Pak Menpora sudah kasih kewenangan sama Tim Sembilan (usulan mengundang Tim Ad Hoc). Kalau mereka mau, kenapa tidak," ucap Deputi V Bidang Harmonisasi dan Kemitraan Menpora, Gatot S Dewa Broto pada Sindonews.

Kedua tim tersebut dibentuk untuk membenahi karut marut sepak bola Indonesia. Menurut Gatot, timnya belum tahu apakah fungsi dan kebijakannya bakal tumpang tindih. "Kami belum tahu wilayah dan jangkauan kerja mereka bagaimana. Jadi kami belum bisa memastikan apakah nanti berbenturan kerjanya," tambahnya.

PSSI hari ini mengumumkan anggota Tim Ad Hoc Sinergis. Tim yang beranggotakan 12 orang tersebut, menurut Sekjen PSSI, Joko Driyono sudah sesuai dengan Statuta PSSI pasal 36 dan 61. Tim ini nantinya untuk menjalin sinergi antara PSSI dengan para pemangku kepentingan sepakbola lainnya.

Senada dengan Tim Sembilan yang dibentuk pemerintah, komposisi anggota Tim Ad Hoc Sinergis bentukan PSSI juga terdiri dari berbagai unsur. Dalam tim itu, ada nama Effendi Ghazali yang kita kenal sebagai pakar komunikasi politik, Gusti Randa (Ketua Asosiasi PSSI Provinsi DKI Jakarta) dan Ketua Komisi Disiplin (Komdis) Hinca Panjaitan.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6969 seconds (0.1#10.140)