Kvitova : Tidak Ada Kemenangan Mudah di Grand Slam
A
A
A
MELBOURNE - Juara Wimbledon tahun lalu, Petra Kvitova mengaku trauma dengan pengalaman buruk yang menimpanya saat tersingkir di putaran pertama Australia Open tahun lalu. Dia bersyukur hal itu tidak terulang.
“Saya punya pengalaman tidak menyenangkan tahun lalu, ketika saya tersingkir sejak babak pertama,” kata Kvitova, usai memastikan lolos kebabak kedua, Selasa (20/1/2015).
Kvitova meluncur mulus di partai pembuka Australia Terbuka tahun ini. Tekadnya untuk membawa pulang satu lagi trofi grand slam dimulai saat petenis unggulan keempat itu menang dua set langsung atas Richel Hogenkamp, 6-1, 6-4, di Melbourne Park.
Meski tampil meyankinkan dengan menang dua set langsung, Kvitova menolak jika orang-orang menyebutnya baru saja melakukan pertandingan mudah. “Tidak ada kemenangan mudah di grand slam. Tidak akan mudah menjadi favorit di lapangan, dan semua orang mengharapkan Anda akan menang dengan mudah,” Kvitova melanjutkan.
Pada putaran pertama yang dia lakoni kontra Hogenkamp, performa Kvitova memang terlihat menurun di set kedua. Kendati begitu dia tetap berhasil menang dan memastikan tiket ke babak selanjutnya.
Di babak selanjutnya, Kvitova akan menghadapi Mona Barthel (Jerman) yang baru saja mengalahkan wakil Kroasia, Donna Vekic melalui laga ketat, 3-6, 6-4, 6-2.
“Saya punya pengalaman tidak menyenangkan tahun lalu, ketika saya tersingkir sejak babak pertama,” kata Kvitova, usai memastikan lolos kebabak kedua, Selasa (20/1/2015).
Kvitova meluncur mulus di partai pembuka Australia Terbuka tahun ini. Tekadnya untuk membawa pulang satu lagi trofi grand slam dimulai saat petenis unggulan keempat itu menang dua set langsung atas Richel Hogenkamp, 6-1, 6-4, di Melbourne Park.
Meski tampil meyankinkan dengan menang dua set langsung, Kvitova menolak jika orang-orang menyebutnya baru saja melakukan pertandingan mudah. “Tidak ada kemenangan mudah di grand slam. Tidak akan mudah menjadi favorit di lapangan, dan semua orang mengharapkan Anda akan menang dengan mudah,” Kvitova melanjutkan.
Pada putaran pertama yang dia lakoni kontra Hogenkamp, performa Kvitova memang terlihat menurun di set kedua. Kendati begitu dia tetap berhasil menang dan memastikan tiket ke babak selanjutnya.
Di babak selanjutnya, Kvitova akan menghadapi Mona Barthel (Jerman) yang baru saja mengalahkan wakil Kroasia, Donna Vekic melalui laga ketat, 3-6, 6-4, 6-2.
(bbk)