Ancelotti: Madrid Masih Butuh Ramos
A
A
A
MADRID - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti cukup yakin apabila alotnya negosiasi kontrak baru tidak akan mempengaruhi kinerja Sergio Ramos bersama El Real -julukan Madrid- musim ini. Kontrak bek asal Spanyol itu sebenarnya akan berakhir pada akhir musim 2016-2017, namun awal pekan ini ia menolak tawaran kontrak baru yang disodorkan pihak klub.
Kecilnya gaji yang diterima Ramos dibandingkan beberapa bintang Madrid lainnya sepertinya Cristiano Ronaldo, Gareth Bale dan Karim Benzema menjadi alasan tidak ada kesepatan dari kedua pihak. "Saya pikir masalah kontrak ini tidak akan mempengaruhi kinerja Ramos," ucap Ancelotti dilansir Football-Espana, Sabtu (24/1/2015).
Ramos sendiri belakangan memang jadi pilar penting dalam kesuksesan Los Blancos dalam beberapa tahun terakhir. Bahkan pelatih asal Italia itu menegaskan Madrid akan selalu membutuhkan sosok Ramos. Menurutnya bek La Furia Roja -julukan Spanyol- bakal terus termotivasi di Santiago Bernabeu.
"Ia (Ramos) selalu termotivasi untuk menunjukkan performa terbaiknya. Saya tidak melihat kekurangan secara kualitas, saya justru melihatnya semakin bagus dari hari ke hari. Semua orang tahu bahwa Sergi Ramos sangat dibutuhkan tim ini. Masalah kontrak tidak akan berpengaruh dengan performa di lapangan," tutupnya.
Kecilnya gaji yang diterima Ramos dibandingkan beberapa bintang Madrid lainnya sepertinya Cristiano Ronaldo, Gareth Bale dan Karim Benzema menjadi alasan tidak ada kesepatan dari kedua pihak. "Saya pikir masalah kontrak ini tidak akan mempengaruhi kinerja Ramos," ucap Ancelotti dilansir Football-Espana, Sabtu (24/1/2015).
Ramos sendiri belakangan memang jadi pilar penting dalam kesuksesan Los Blancos dalam beberapa tahun terakhir. Bahkan pelatih asal Italia itu menegaskan Madrid akan selalu membutuhkan sosok Ramos. Menurutnya bek La Furia Roja -julukan Spanyol- bakal terus termotivasi di Santiago Bernabeu.
"Ia (Ramos) selalu termotivasi untuk menunjukkan performa terbaiknya. Saya tidak melihat kekurangan secara kualitas, saya justru melihatnya semakin bagus dari hari ke hari. Semua orang tahu bahwa Sergi Ramos sangat dibutuhkan tim ini. Masalah kontrak tidak akan berpengaruh dengan performa di lapangan," tutupnya.
(akr)