Kalahkan Coco, Rekening Bank Brengle Membuncit
A
A
A
MELBOURNE - Petenis Amerika Serikat, Madison Brengle mendapat dukungan penuh dari negaranya setelah berhasil memastikan tempat di babak keempat Australia Terbuka 2015. Brengle dilaporkan mendapat uang bonus dalam jumlah fantastis menyusul penampilannya yang impresif.
Surat kabar New York Times melaporkan, rekening bank petenis 24 tahun itu telah membengkak sedemikian rupa sesaat setelah Brengle mengalahkan rekan senegaranya, Coco Vandeweghe, dua set langsung (6-3, 6-2) di babak ketiga nomor tunggal putri, Sabtu (24/1/2015).
Brengle telah mendapatkan 170.000 dolar AS, atau setara Rp 2,1 miliar untuk pencapaian petenis peringkat 64 dunia tersebut di turnamen grand slam awal tahun ini. Menurut surat kabar yang sama, nominal bonus akan berlipat apabila Brengle berhasil melangkah lebih jauh di Australia Terbuka tahun ini.
Bulan ini saja, Brengle dipastikan telah mengantongi 208.274 dolar AS, atau setara Rp 2,6 miliar sebagai bonus atas semua kemenangan yang dia dapat sepanjang Januari, termasuk delapan kemenangan di WTA Tour yang terjadi akhir pekan lalu. Jumlah itu tergolong fantastis, mengingat Brengle hanya memperoleh 196,364 dolar AS sepanjang 2010 hingga 2013.
Brengle, setelah bertahun-tahun gagal melangkah jauh di ajang grand slam, sempat turun peringkat hingga hampir menyentuh urutan ke-100 dunia. “Tapi sekarang dia mendekati urutan ke 50,” tulis New York Times dalam laporannya, Minggu (25/1/2015).
Sebelum diberi kesempatan mencicipi Amerika Terbuka tahun lalu, Brengle telah 24 kali secara beruntun tersingkir di berbagai kualifikasi grand slam, termasuk saat gagal lolos ke Wimbledon pada bulan Juni 2014.
Saat ini dia berkesempatan mengukir sejarah dengan menapakan kaki ke perempat final Australia Terbuka 2015, namun terlebih dahulu Brengle harus menaklukan rekan senegaranya, Madison Keys, di babak keempat.
Surat kabar New York Times melaporkan, rekening bank petenis 24 tahun itu telah membengkak sedemikian rupa sesaat setelah Brengle mengalahkan rekan senegaranya, Coco Vandeweghe, dua set langsung (6-3, 6-2) di babak ketiga nomor tunggal putri, Sabtu (24/1/2015).
Brengle telah mendapatkan 170.000 dolar AS, atau setara Rp 2,1 miliar untuk pencapaian petenis peringkat 64 dunia tersebut di turnamen grand slam awal tahun ini. Menurut surat kabar yang sama, nominal bonus akan berlipat apabila Brengle berhasil melangkah lebih jauh di Australia Terbuka tahun ini.
Bulan ini saja, Brengle dipastikan telah mengantongi 208.274 dolar AS, atau setara Rp 2,6 miliar sebagai bonus atas semua kemenangan yang dia dapat sepanjang Januari, termasuk delapan kemenangan di WTA Tour yang terjadi akhir pekan lalu. Jumlah itu tergolong fantastis, mengingat Brengle hanya memperoleh 196,364 dolar AS sepanjang 2010 hingga 2013.
Brengle, setelah bertahun-tahun gagal melangkah jauh di ajang grand slam, sempat turun peringkat hingga hampir menyentuh urutan ke-100 dunia. “Tapi sekarang dia mendekati urutan ke 50,” tulis New York Times dalam laporannya, Minggu (25/1/2015).
Sebelum diberi kesempatan mencicipi Amerika Terbuka tahun lalu, Brengle telah 24 kali secara beruntun tersingkir di berbagai kualifikasi grand slam, termasuk saat gagal lolos ke Wimbledon pada bulan Juni 2014.
Saat ini dia berkesempatan mengukir sejarah dengan menapakan kaki ke perempat final Australia Terbuka 2015, namun terlebih dahulu Brengle harus menaklukan rekan senegaranya, Madison Keys, di babak keempat.
(bbk)