Kubur Nishikori, Wawrinka Buka Peluang Pertahankan Gelar

Rabu, 28 Januari 2015 - 13:47 WIB
Kubur Nishikori, Wawrinka...
Kubur Nishikori, Wawrinka Buka Peluang Pertahankan Gelar
A A A
MELBOURNE - Stan Wawrinka membuka peluang mempertahankan gelar Australia Terbuka setelah mengubur ambisi Kei Nishikori. Tiket ke semifinal berhasil diperolehnya setelah menang tiga set langsung 6-3,6-4,7-6(6).

Di semifinal nanti petenis Swiss tersebut akan bertemu dengan pemenang antara Novak Djokovic dan Milos Raonic. Sementara, untuk bisa menjinakan petenis Jepang, di Rod Laver, Melbourne Park, Rabu (28/1/2015), Wawrinka tidaklah mudah. Setelah unggul di set pertama dan kedua, Nishikori yang berambisi membuat sejarah di arena grand slam itu memberikan perlawanan.

Kejar mengejar angka pun tidak bisa dihindari di set ketiga. Beruntung di set penentu itu Wawrinka bisa menjaga konsistensi permainan dan mengamankan pertandingan.

"Saya masih gugup bahkan sampai akhir pertandingan. Ini pertandingan yang tidak mudah sejak babak pertana. Beruntung saya bisa bermain baik dan senang akhirnya bisa kembali tampil di semifinak," ucapnya dilansir reuters.

Kemenangan atas Nishikori pun begitu berarti. Sukses tersebut merupakan kali pertama buat Wawrinka mengalahkan petenis lima besar dunia setelah tahun lalu ia mengalahkan Roger Federer di Monte Carlo.
(bbk)
Berita Terkini
Fedor Gorst Sebut Indonesia...
Fedor Gorst Sebut Indonesia Banyak Pemain Biliar Potensial
4 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Pangsuma FC ke Final usai Sikat Bintang Timur Surabaya Lewat Penalti
4 jam yang lalu
Mengenal Klausul Rehidrasi...
Mengenal Klausul Rehidrasi dalam Tinju: Aturan yang Disorot Jelang Duel Eubank Jr vs Conor Benn
4 jam yang lalu
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Spanyol 2025, Fabio Quartararo Kecelakaan
5 jam yang lalu
Juara Dunia Fedor Gorst...
Juara Dunia Fedor Gorst Puji Fasilitas Pro Billiard Center
6 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Sikat Fafage Banua 2-1, Cosmo JNE Jakarta ke Final
6 jam yang lalu
Infografis
Iran Gelar Parade Angkatan...
Iran Gelar Parade Angkatan Laut 3.000 Kapal untuk Bela Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved