Trio Penyerang Jadi Penentu Juara La Liga

Selasa, 03 Februari 2015 - 22:08 WIB
Trio Penyerang Jadi...
Trio Penyerang Jadi Penentu Juara La Liga
A A A
MADRID - Tiga klub papan atas La Liga saat ini yakni Real Madrid, Barcelona dan Atletico Madrid secara bersamaan mengandalkan ketajaman trio penyerang mereka dalam persaingan perburuan gelar La Liga musim ini. Rentetan gol dari trio penyerang masing-masing klub tadi sepertinya bakal jadi penentu siapa juara La Liga musim 2014-2015.

Trio Real Madrid yang berisikan pemain termahal dunia, Gareth Bale, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema, jadi tridente yang paling seimbang musim ini dengan raihan total mencetak 49 gol. Ketiga penyerang Los Blancos itu -julukan Madrid- menyumbang lebih dari selusin gol sejauh ini.

Ronaldo masih jadi pemain paling subur dalam skuat asuhan Carlo Ancelotti dengan 28 gol, namun pemain asal Portugal itu tengah menjalani hukuman larangan bermain selama dua pertandingan. Urutan kedua pemain paling tajam di Madrid, ditempati oleh Benzema 11 gol lalu ada Gareth Bale yang sudah mengumpulkan 10 gol.

Statistik luar biasa juga dicacatkan tridente La Blaugrana -julukan Barca-, dengan Lionel Messi yang masih jadi andalan menggedor gawang lawan dengan 22 gol. Lalu dilengkapi Neymar dengan 15 gol, keduanya mendominasi raihan gol Barca sepanjang musim ini dengan persentasi 65 persen.

Kekurangan daya dobrak Barca hanya terletak pada permainan Luis Suarez yang dinilai belum padu, dengan baru menyumbang dua gol. Tidak ketinggalan Atletico juga mempunyai barisan penyerang yang tidak kalah menakutkan. Fernando Torres yang baru didatangkan dari AC Milan langsung tokcer dengan menyumbang tiga gol, sementara Antoine Griezmann dan Mario Mandzukic masing-masing melesatkan 10 gol.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0943 seconds (0.1#10.140)